PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF MATEMATIKA BERBASIS PENDIDIKAN KARAKTER MENGGUNAKAN MACROMEDIA FLASH PROFESSIONAL 8 PADA POKOK BAHASAN ARITMETIKA SOSIAL KELAS VII

ALIEF AHDIAN FAJAR ARIFIN , NIM. 09600031 (2014) PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF MATEMATIKA BERBASIS PENDIDIKAN KARAKTER MENGGUNAKAN MACROMEDIA FLASH PROFESSIONAL 8 PADA POKOK BAHASAN ARITMETIKA SOSIAL KELAS VII. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA.

[img]
Preview
Text (PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF MATEMATIKA BERBASIS PENDIDIKAN KARAKTER MENGGUNAKAN MACROMEDIA FLASH PROFESSIONAL 8 PADA POKOK BAHASAN ARITMETIKA SOSIAL KELAS VII)
BAB I, IV, DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (3MB) | Preview
[img] Text (PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF MATEMATIKA BERBASIS PENDIDIKAN KARAKTER MENGGUNAKAN MACROMEDIA FLASH PROFESSIONAL 8 PADA POKOK BAHASAN ARITMETIKA SOSIAL KELAS VII)
BAB II, III, IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (868kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: 1) menghasilkan media pembelajaran yang berkualitas dengan basis pendidikan karakter menggunakan macromedia flash professional 8 pada pokok bahasan aritmetika sosial, 2) mengetahui respon siswa terhadap media pembelajaran interaktif matematika berbasis pendidikan karakter menggunakan macromedia flash professional 8 pada pokok bahasan aritmetika sosial. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian pengembangan atau Research and Development (R&D). Model yang digunakan dalam penelitian pengembangan ini menggunakan langkah-langkah yang diadaptasi dari Borg & Gall. Model ini terdiri dari 3 tahap, yaitu perencanaan, pengembangan, dan penilaian. Instrumen yang digunakan meliputi lembar penilaian ahli media, ahli materi dan angket respon siswa. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan statistik deskriptif yaitu dengan memberikan informasi secara ringkas mengenai data yang diperoleh. Berdasarkan analisis data dapat disimpulkan bahwa pengembangan media pembelajaran dilakukan dengan tahap: perencanaan (studi pustaka, menentukan media yang akan dikembangkan), pengembangan (menentukan materi, menyusun story board, menyusun media, menyusun instrumen penelitian) dan penilaian (ujicoba terbatas, ujicoba kelas kecil, ujicoba kelas besar). Kualitas media pembelajaran yang dikembangkan memiliki kualitas Baik (B) dengan persentase keidealan 83,90%. Selain itu, respon siswa terhadap media pembelajaran pada uji coba kelas besar mendapatkan respon Sangat Baik (SB) dengan persentase keidealan 87%.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing : Ibu Sintha Sih Dewanti, S.Pd.Si., M.Pd.Si dan Bapak Syariful Fahmi, M.Pd
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: Media Pembelajaran, Pendidikan Karakter, Macromedia Flash Professional 8
Subjects: Pendidikan Matematika
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Pendidikan Matematika (S1)
Depositing User: Miftahul Ulum [IT Staff]
Date Deposited: 12 May 2014 14:57
Last Modified: 27 Jan 2016 09:01
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/12506

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum