HUBUNGAN ANTARA KEPEMIMPINAN ISLAM DENGAN MOTIVASI KERJA KARYAWAN BAITUL MALL WAT TAMWIL (BMT) BINA IHSANUL FIKRI YOGYAKARTA

SHOFI’UNNAFI , NIM. 10240085 (2014) HUBUNGAN ANTARA KEPEMIMPINAN ISLAM DENGAN MOTIVASI KERJA KARYAWAN BAITUL MALL WAT TAMWIL (BMT) BINA IHSANUL FIKRI YOGYAKARTA. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA.

[img]
Preview
Text (HUBUNGAN ANTARA KEPEMIMPINAN ISLAM DENGAN MOTIVASI KERJA KARYAWAN BAITUL MALL WAT TAMWIL (BMT) BINA IHSANUL FIKRI YOGYAKARTA)
BAB I, IV, DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (5MB) | Preview
[img] Text (HUBUNGAN ANTARA KEPEMIMPINAN ISLAM DENGAN MOTIVASI KERJA KARYAWAN BAITUL MALL WAT TAMWIL (BMT) BINA IHSANUL FIKRI YOGYAKARTA)
BAB II, III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (914kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kepemimpinan Islam dengan motivasi kerja karyawan Baitul Maal Wat Tamwil (BMT) Bina Ihsanul Fikri Yogyakarta. Penelitian ini memberikan gambaran mengenai penerapan kepemimpinan Islam untuk meningkatkan motivasi kerja karyawan karena motivasi tidak bisa tumbuh dengan sendirinya tanpa ada faktor-faktor yang mempengaruhi serta tanpa ada menjembatani, salah satunya melalui penerapan kepemimpinan islam yang diharapkan mampu meningkatkan motivasi kerja karyawan BMT Bina Ihsanul Fikri Yogyakarta. Hipotesis dalam penelitian ini adalah ada hubungan positif antara kepemimpinan Islam dengan motivasi kerja karyawan Baitul Maal Wat Tamwil (BMT) Bina Ihsanul Fikri Yogyakarta. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kuantitatif. Pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan skala sikap likert yang berupa angket dan perhitungannya menggunakan metode statistik. Total populasi dan dalam penelitian ini sebanyak 86 responden, populasi <100 maka sampel menggunakan seluruh total populasi karyawan Baitul Maal Wat Tamwil (BMT) Bina Ihsanul Fikri Yogyakarta. Analisis data dengan menggunakan teknik korelasi Pearson’s Product Moment dengan program SPSS 16.00 for windows. Hasilnya menunjukan bahwa ada hubungan positif yang sangat signifikan antara kepemimpinan Islam dengan motivasi kerja , dengan r = 0,778 dan p = 0,000 (p < 0,001), artinya bahwa ada hubungan positif yang sangat signifikan antara kepemimpinan Islam dengan motivasi kerja karyawan Baitul Maal Wat Tamwil (BMT) Bina Ihsanul Fikri Yogyakarta. Sedangkan dalam pengujian regresi linier menggunakan program SPSS 16.00 for windows hasilnya menunjukan bahwa kepemimpinan Islam memberikan kontribusi terhadap peningkatan motivasi kerja dengan R2 (R Square) sebesar 0,605 serta koefisien determinasinya sebesar 60,5%, artinya kepemimpinan Islam memberi kontribusi sebesar 60,5% terhadap motivasi kerja karyawan BMT Bina Ihsanul Fikri Yogyakarta. Sedangkan sisanya sebesar 39,5% dipengaruhi faktor-faktor lain yang tidak diteliti.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing : Ruspita Rani Pertiwi, S. Psi., M.M.
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Kepemimpinan Islam, Motivasi Kerja, BMT Bina Ihsanul Fikri
Subjects: Manajemen Dakwah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Manajemen Dakwah (S1)
Depositing User: Miftahul Ulum [IT Staff]
Date Deposited: 24 Jun 2014 14:13
Last Modified: 03 Dec 2015 13:35
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/13025

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum