PERLINDUNGAN KONSUMEN BAGI PENGGUNA JASA ANGKUTAN JALAN RAYA (STUDI KASUS BUS TRANSJOGJA,YOGYAKARTA)

FAHIMATUL ILYAH, NIM. 10340165 (2014) PERLINDUNGAN KONSUMEN BAGI PENGGUNA JASA ANGKUTAN JALAN RAYA (STUDI KASUS BUS TRANSJOGJA,YOGYAKARTA). Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA.

[img]
Preview
Text (PERLINDUNGAN KONSUMEN BAGI PENGGUNA JASA ANGKUTAN JALAN RAYA (STUDI KASUS BUS TRANSJOGJA,YOGYAKARTA))
BAB I, V, DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (3MB) | Preview
[img] Text (PERLINDUNGAN KONSUMEN BAGI PENGGUNA JASA ANGKUTAN JALAN RAYA (STUDI KASUS BUS TRANSJOGJA,YOGYAKARTA))
BAB II, III, IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (550kB)

Abstract

Kota Yogyakarta merupakan salah satu kota di Indonesia yang tidak mengenal istilah angkutan kota (angkot dengan armada minibus). Transportasi darat di dalam Yogyakarta dilayani oleh sejumlah bus kota. Kota Yogyakarta punya sejumlah jalur bus yang dioperasikan oleh koperasi masing-masing (antara lain Aspada, Kobutri, Kopata, Koperasi Pemuda Sleman, dan Puskopkar) yang melayani rute-rute tertentu. Sebagai pelaku usaha di bidang jasa transportasi, maka Tranjogja dalam pelayanannya mempuyai tanggungjawab atas kewajiban untuk menjamin hak-hak dari konsumen yang menggunakan jasa transportasi ini,seperti yang tercantum dengan jelas dalam pasal 4 Undang-Undang No.8 Tahun 1999 tentang Perlindungan konsumen Namun apabila diperhatikan justru yang terjadi dalam kenyataannya adalah bahwa konsumen pengguna bus Trans Jogja menerima pelayanan yang tidak sesuai dengan apa yang menjadi tujuan semula dibentuknya sistem transportasi cepat ini. Kendala yang dihadapi selama perjalanan antara lain, jadwal kedatangan bus yang tidak dapat dipastikan, saling serobot antar penumpang ketika akan menaiki bus, kapasitas halte tidak mencukupi ketika terjadi penumpukan penumpang. Seperti yang telah disebutkan di atas, mengingat besarnya peranan jasa transportasi Trans Jogja dalam menunjang pembangunan nasional serta pentingnya jaminan atas keselamatan serta layanan yang memadai bagi para konsumen, maka perlu adanya penelitian untuk membahas masalah tersebut Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) yaitu penelitian yang dilaksanakan di Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika dan PT. Jogja Tugu Trans. Teknik Pengumpulan data penelitian ini adalah berupa studi lapangan. Studi lapangan yang meliputi observasi secara langsung, wawancara serta kuesioner yang dibagikan kepada para penumpang bus. Dalam menganalisa data dari hasil penelitian ini yang dilakukan adalah mengolah data primer dan data sekunder, selanjutnya dianalisa secara kualitatif dan kemudian dilakukan pembahasan yang pada akhirnya menghasilkan kesimpulan. Setelah dilakukan penelitian, maka dapat disimpulkan bahwa Transjogja sebagai pelaku usaha yang memberikan jasa layanan transportasi telah melakukan upaya yang tidak sedikit dalam menjamin bahwa pelayanan yang mereka berikan memenuhi hak-hak konsumen. Tetapi masih ada hal-hal yang masih harus dibenahi dan diperbaiki. Misalnya mengenai kenyaman dalam bus dan halte, keamanan, dan keselamatan yang masih menjadi hal-hal yang paling sering dikeluhkan oleh konsumen. Upaya hokum yang dapat ditempuh konsumen terhadap yang dirugikan yaitu dengan cara konsumen dapat melaporkan apa kerugian yang dialaminya kepada transjogja, dan transjogja dengan koorperatif akan berusaha mencari jalan tengah yang dapat memuaskan kedua belahpihak. Walaupun demikian, ada prosedur-prosedur yang harus dilakukan konsumen, yang bertujuan agar pelaku usaha juga dapat terhindar dari laporan-laporan yang sifatnya fiktif.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing : Iswantoro, S.H., M.H
Subjects: Ilmu Hukum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ilmu Hukum (S1)
Depositing User: Miftahul Ulum [IT Staff]
Date Deposited: 02 Jul 2014 09:55
Last Modified: 15 Aug 2016 10:33
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/13334

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum