PERUBAHAN SOLIDARITAS SOSIAL DALAM PERAYAAN GHABAY STUDI DI DESA JADUNG KECAMATAN DUNGKEK KABUPATEN SUMENEP

FATHORRAHMAN , NIM. 07720042 (2014) PERUBAHAN SOLIDARITAS SOSIAL DALAM PERAYAAN GHABAY STUDI DI DESA JADUNG KECAMATAN DUNGKEK KABUPATEN SUMENEP. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUNAN KALIJAGA.

[img]
Preview
Text (PERUBAHAN SOLIDARITAS SOSIAL DALAM PERAYAAN GHABAY STUDI DI DESA JADUNG KECAMATAN DUNGKEK KABUPATEN SUMENEP)
07720042_bab-i_iv-atau-v_daftar-pustaka.pdf

Download (798kB) | Preview
[img] Text (PERUBAHAN SOLIDARITAS SOSIAL DALAM PERAYAAN GHABAY STUDI DI DESA JADUNG KECAMATAN DUNGKEK KABUPATEN SUMENEP)
07720042_bab-ii_sampai_sebelum-bab-terakhir.pdf
Restricted to Registered users only

Download (772kB)

Abstract

Ghabay adalah istilah dari perayaan pesta pernikahan di Madura. Pada mulanya ghabay mencerminkan semangat tolong-menolong. Orang bertamu dalam ghabay dimotivasi oleh nilai kepantasan bermasyarakat serta saling meringankan beban orang lain. Belakangan ghabay mulai mengarah pada semangat investasi modal ekonomi dibanding sebagai wujud solidaritas sosial. Tujuan penelitian ini dilakukan dalam rangka melihat perubahan solidaritas sosial masyarakat dalam penggelaran ghabay. Penelitian ini dilakukan di Desa Jadung Kecamatan Dungkek Sumenep. Jenis penelitian ini kualitatif dengan model pengalian data wawancara mendalam. Sebelum memasuki lapangan penelitian, penulis menggali data gambaran umum mengenai ghabay dari sejarawan dan budayawan lokal Sumenep. Pada tahap selanjutnya penulis mengali data dari kepala desa setempat serta orang yang pernah menggelar ghabay. Ada enam orang yang terlibat sebagai narasumber penelitian ini. Semangat solidaritas dalam ghabay yang terus berubah. Perubahan itu dipengaruhi oleh banyak faktor. Namun dengan mengunakan kerangka berfikir Durkheimian penulis melihat, perubahan itu terjadi karena meningkatnya jumlah orang mengelar ghabay setelah tahun 2000-an. Meningkatnya jumlah orang menggelar ghabay berpengaruh terhadap pola relasi dan interaksi orang dalam ghabay. Pola relasi dan interaksi menentukan bangunan solidaritas sosial masyarakat dalam perayaan ghabay itu sendiri. Perubahan yang terjadi dalam ghabay tidak hanya dari segi bentuk interaksi sosialnya serta solidaritasnya, pemaknaan masyarakat tentang ghabay juga berubah. Ghabay belakangan terpahami sebagai penggelaran unjuk gengsi sosial. Ada semangat persaingan antar tetangga serta besan. Ghabay adalah hutang. Pemahaman itu terus mendorong meningkatnya jumlah orang mengelar ghabay.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing : Bapak Zainal
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci : Ghabay, Perubahan dan Solidaritas Sosial
Subjects: Sosiologi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora > Sosiologi (S1)
Depositing User: Miftahul Ulum [IT Staff]
Date Deposited: 27 Nov 2014 08:18
Last Modified: 31 Dec 2015 14:09
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/14680

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum