ISTU AMANAH ALWIAN, NIM. 11230027 (2015) UPAYA KAMPUNG DOLANAN DUSUN PANDES PANGGUNGHARJO SEWON BANTUL DALAM PEMBERDAYAAN MASYARAKAT MELALUI PELESTARIAN MAINAN TRADISIONAL. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.
|
Text (UPAYA KAMPUNG DOLANAN DUSUN PANDES PANGGUNGHARJO SEWON BANTUL DALAM PEMBERDAYAAN MASYARAKAT MELALUI PELESTARIAN MAINAN TRADISIONAL)
BAB I, IV, DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (1MB) | Preview |
|
Text (UPAYA KAMPUNG DOLANAN DUSUN PANDES PANGGUNGHARJO SEWON BANTUL DALAM PEMBERDAYAAN MASYARAKAT MELALUI PELESTARIAN MAINAN TRADISIONAL)
BAB II, III.pdf Restricted to Registered users only Download (3MB) |
Abstract
Melihat kondisi saat ini dimana arus informasi dan globalisasi datang dan tidak bisa dibendung, padahal arus informasi dan globalisasi tersebut turut membawa budayabudaya luar yang belum tentu kebaikannya, padahal kondisi generasi muda saat ini tidak begitu banyak tahu tentang budaya aslinya. Hal ini jika terus dibiarkan tanpa memberikan solusi penawarnya maka akan mengakibatkan terkikisnya budaya asli yang sudah ada sejak dahulu. Melihat kondisi yang sedemikian itu, peneliti hendak meneliti bagaimana cara melestarikan budaya asal, yang dalam hal ini melalui mainan tradisional di Kampung Dolanan Dusun Pandes. Melalui media mainan-mainan lah proses regenerasi dan transformasi budaya dilakukan, karena kebiasaan dan karakter anak-anak yang sangat suka bermain tidak bisa dipisahkan dari dunianya. Dalam mengkaji masalah tersebut peneliti melakukan berbagai upaya di Kampung Dolanan Dusun Pandes guna mendapatkan data dan informasi tentang bagaimana cara mereka melakukan pelestarian mainan tradisional sekaligus memberikan dampak positif bagi pengembangan masyarakat sekitar. Wawancara intensif, dokumentasi serta observasi peneliti lakukan dengan seksama hingga menghasilkan kesimpulan yang peneliti gunakan untuk menyimpulkan masalah penelitian ini. Diantara hasil penelitian yang peneliti dapatkan, ternyata Kampung Dolanan Dusun Pandes melakukan pelestarian mainan melalui beragam kegiatan yang telah terencana seperti; proses regenerasi melalui; pengajaran kepada anak cucu mereka, sosialisasi baik terhadap pemuda ataupun warga sekitar serta melalui pendidikan di TK Among Siwi, selain itu Kampung Dolanan Pandes juga mengajak warga sekitar khususnya anak-anak untuk memainkan kembali mainan tradisional tersebut serta mengadakan dan mengikuti beragam event kebudayaan. Kaitannya dalam pemberdayaan masyarakat Kampung Dolanan Pandes ini memadukan antara kegiatan yang dilakukan dengan metode dan tujuan pengembangan masyarakat yakni, mengangkat harkat dan martabat golongan lemah serta memotivasi dan menyadarkan mereka akan potensi yang dimiliki serta potensi-potensi yang ada disekitarnya. Hal ini dilakukan dengan beragam cara diantaranya; mengikuti dan mengadakan festival, kunjungan, pengembangan aktifitas kesenian, mengembangkan desain mainan, serta outbond kampung dolanan yang semua itu memiliki beragam manfaat positif untuk pengembangan dan pengetahuan masyarakat.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information / Supervisor: | Pembimbing: Dr. Sriharini, M.Si |
Uncontrolled Keywords: | Kata kunci : Mainan Tradisional, Pelestarian |
Subjects: | Pengembangan Masyarakat Islam |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Pengembangan Masyarakat Islam (S1) |
Depositing User: | Miftahul Ulum [IT Staff] |
Date Deposited: | 13 Apr 2015 08:38 |
Last Modified: | 13 Apr 2015 08:38 |
URI: | http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/15654 |
Share this knowledge with your friends :
Actions (login required)
View Item |