PENGARUH BLOCKHOLDER OWNERSHIP, UKURAN PERUSAHAAN, RISIKO BISNIS, DAN NON-DEBT TAX SHIELD TERHADAP KEBIJAKAN HUTANG PERUSAHAAN YANG TERDAFTAR DI JII

DESI LESTARI, NIM. 10390089 (2015) PENGARUH BLOCKHOLDER OWNERSHIP, UKURAN PERUSAHAAN, RISIKO BISNIS, DAN NON-DEBT TAX SHIELD TERHADAP KEBIJAKAN HUTANG PERUSAHAAN YANG TERDAFTAR DI JII. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (PENGARUH BLOCKHOLDER OWNERSHIP, UKURAN PERUSAHAAN, RISIKO BISNIS, DAN NON-DEBT TAX SHIELD TERHADAP KEBIJAKAN HUTANG PERUSAHAAN YANG TERDAFTAR DI JII)
BAB I, V, DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (2MB) | Preview
[img] Text (PENGARUH BLOCKHOLDER OWNERSHIP, UKURAN PERUSAHAAN, RISIKO BISNIS, DAN NON-DEBT TAX SHIELD TERHADAP KEBIJAKAN HUTANG PERUSAHAAN YANG TERDAFTAR DI JII)
BAB II, III, IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian terapan atau applied research. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh blockholder ownership, ukuran perusahaan, risiko bisnis, dan nondebt tax shield terhadap kebijakan hutang perusahaan yang terdaftar di Jakara Islamic Index (JII) tahun 2010 sampai 2013. Data dikumpulkan dengan metode dokumentasi, meliputi laporan keuangan perusahaan dan daftar efek di JII. Metode analisis yang digunakan yaitu analisis deskriptif, uji asumsi klasik, dan analisis regresi berganda dengan signifikansi α 5%. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa blockholder ownership, ukuran perusahaan, risiko bisnis, dan nondebt tax shield secara bersama-sama berpengaruh terhadap kebijakan hutang perusahaan yang terdaftar di JII. Berdasarkan hasil uji t disimpulkan bahwa variabel blockholder ownership dan nondebt tax shield berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kebijakan hutang. Variabel ukuran perusahaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kebijakan hutang, sedangkan risiko bisnis tidak berpengaruh terhadap kebijakan hutang. Nilai Adjusted R2 yang dihasilkan dari penelitian ini adalah sebesar 30,8%, artinya 30,8% kebijakan hutang dijelaskan oleh variabel yang digunakan dalam penelitian ini, sedangkan sisanya dijelaskan oleh variabel lain yang belum diketahui dan tidak digunakan dalam penelitian ini. Dari hasil analisis regresi linier berganda variabel yang paling mempengaruhi kebijakan hutang adalah ukuran perusahaan. Hal ini karena variabel ukuran perusahaan mempunyai nilai koefisien regresi terbesar daripada variabel-variabel lainnya, yaitu sebesar 1,917.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Dosen Pembimbing: 1. Dr. Misnen Ardiansyah, SE, M.Si, Ak 2. Drs. A. Yusuf Khoiruddin, SE, M.Si
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: blockholder ownership, ukuran perusahaan, risiko bisnis, nondebt tax shield, dan kebijakan hutang
Subjects: Keuangan Islam
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Keuangan Islam (S1)
Depositing User: Miftahul Ulum [IT Staff]
Date Deposited: 05 May 2015 07:54
Last Modified: 05 May 2015 07:54
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/15939

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum