PEMBERDAYAAN KELOMPOK PETANI SALAK PASCA ERUPSI GUNUNG MERAPI OLEH DINAS PERTANIAN

FARIDA FARHANIAH, NIM. 10230034 (2015) PEMBERDAYAAN KELOMPOK PETANI SALAK PASCA ERUPSI GUNUNG MERAPI OLEH DINAS PERTANIAN. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (PEMBERDAYAAN KELOMPOK PETANI SALAK PASCA ERUPSI GUNUNG MERAPI OLEH DINAS PERTANIAN)
10230034_bab-i_iv-atau-v_daftar-pustaka.pdf - Published Version

Download (3MB) | Preview
[img] Text (PEMBERDAYAAN KELOMPOK PETANI SALAK PASCA ERUPSI GUNUNG MERAPI OLEH DINAS PERTANIAN)
10230034_bab-ii_sampai_sebelum-bab-terakhir.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (687kB)

Abstract

Petani adalah seseorang yang bercocok tanam di sawah maupun di ladang. Petani salak adalah orang yang menanam khususnya salak di sawah maupun lahan sekitar. Pemberdayaan petani salak adalah petani salak yang diberdayakan untuk lebih maju dalam melakukan usaha pertanian salaknya, yang biasanya dilakukan oleh Dinas Pertanian. Dalam pemberdayaan ini, petani diajarkan bagaimana mengelola lahan pertaniannya dari cara menanam sampai pada hasil akhir yaitu panen. Pemberberdayaan ini bertujuan untuk mensejahterakan masyarakat dengan cara melakukan pengeksporan hasil buminya ke luar negeri. Erupsi merapi adalah proses meletusnya gunung berapi, yakni keluarnya material gunung berapi seperti lahar dan abu yang disertai gas-gas ke permukaan bumi.Petani salak dusun Kantongan A tergabung dalam pengeksporan ke luar negeri setelah adanya erupsi merapi yang terjadi pada tahun 2010. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Informan peneliti yaitu bapak Ahmad Zamhuri (Dukuh dusun Kantongan A), Bapak Yono (ketua Kelompok Tani Sedyo Makmur), Bapak Haryana (sekertaris kelompok tani), Ibu Yanti (istri sekertaris kelompok tani), Bapak Ahmadi (anggota kelompok tani), Bapak Hardono (anggota kelompok tani) dan objek pemberdayaan kelompok tani oleh Dinas Pertanian, teknik pengumpulan data (wawancara, observasi, dan dokumen kelompok tani), menggunakan teknik validitas data, dan analisis data. Rumusan masalah yang diajukan dalam penelitian ini adalah: 1) Bagaimana proses tanam salak yang dilakukan oleh petani salak? 2) Bagaimana sistem pemasaran yang dilakukan petani salak? 3) Apakah hasil tanam dan sistem pemasaran salak dapat meningkatkan kesejahteraan bagi petani salak?. Tujuan penelitian ini adalah mendiskripsikan tentang proses tanam salak yang dilakukan oleh petani salak, sistem pemasaran yang dilakukan oleh petani salak dan hasil tanam dan sistem pemasaran dapat meningkatkan kesejahteraan bagi petani salak. Hasil penelitian ini adalah pemberdayaan kelompok tani salak oleh Dinas Pertanian meliputi 1) proses tanam salak yang dimulai dari persiapan lahan, persiapan benih, penanaman bibit salak dan perawatan tanaman salak pondoh. 2). Sistem pemasaran yang dilakukan oleh petani salak meliputi penetapan produk, analisis pasar serta penetapan harga. 3) hasil tanam dan sistem pemasaran dapat meningkatkan kesejahteraan bagi petani salak meliputi meningkatkan perekonomian dan meningkatkan sumber daya manusia.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information / Supervisor: Dr. Aziz Muslim, M. Pd
Uncontrolled Keywords: Pemberdayaan Kelompok Tani Salak Pasca Erupsi Merapi, Dinas Pertanian.
Subjects: Pengembangan Masyarakat Islam
Depositing User: H. Zaenal Arifin, S.Sos.I., S.IPI.
Date Deposited: 14 Jul 2015 09:04
Last Modified: 14 Jul 2015 09:04
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/16248

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum