EFEKTIFITAS PROGRAM PPL-KKN INTEGRATIF DALAM PENINGKATAN KEMAMPUAN MENGAJAR PADA MAHASISWA JURUSAN PAI FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN UIN SUNAN KALIJAGA TAHUN 2014

HANI SEPTIANASARI, NIM. 10410054 (2015) EFEKTIFITAS PROGRAM PPL-KKN INTEGRATIF DALAM PENINGKATAN KEMAMPUAN MENGAJAR PADA MAHASISWA JURUSAN PAI FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN UIN SUNAN KALIJAGA TAHUN 2014. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (EFEKTIFITAS PROGRAM PPL-KKN INTEGRATIF DALAM PENINGKATAN KEMAMPUAN MENGAJAR PADA MAHASISWA JURUSAN PAI FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN UIN SUNAN KALIJAGA TAHUN 2014)
10410054_bab-i_iv-atau-v_daftar-pustaka.pdf

Download (2MB) | Preview
[img] Text (EFEKTIFITAS PROGRAM PPL-KKN INTEGRATIF DALAM PENINGKATAN KEMAMPUAN MENGAJAR PADA MAHASISWA JURUSAN PAI FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN UIN SUNAN KALIJAGA TAHUN 2014)
10410054_bab-ii_sampai_sebelum-bab-terakhir.pdf
Restricted to Registered users only

Download (857kB)

Abstract

HANI SEPTIANASARI. Efektifitas Program PPL-KKN Integratif dalam Peningkatan Kemampuan Mengajar pada Mahasiswa Jurusan PAI FITK UIN Sunan Kalijaga tahun 2014. Skripsi. Yogyakarta: Jurusan Pendidikan Agama Islam Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta, 2015. Latar belakang penelitian ini adalah kemampuan mengajar berupa penguasaan keterampilan dasar mengajar telah dikuasai mahasiswa melalui perkuliahan, baik perkuliahan teori maupun praktek mengajar (PPL1). Mahasiswa seharusnya sudah siap untuk mengaplikasikan seluruh ilmu yang telah diperoleh selama enam semester. Pada masa PPL-KKN Integratif mahasiswa dikenalkan dengan kondisi nyata dunia pendidikan. Dengan adanya PPL-KKN Integratif diharapkan kemampuan mengajar mahasiswa menjadi lebih baik. Namun ternyata kondisi di lapangan berbeda berdasarkan wawancara yang telah dilaksanakan terhadap mahasiswa dan guru pembimbing serta peserta didik mengenai kemampuan mahasiswa ketika melaksanakan PPL-KKN Integratif. Hal ini disebabkan oleh beberapa hal. Mahasiswa PPL-KKN Integratif dihadapkan pada situasi yang berbeda. Kemampuan mengajar mereka berbeda-beda. Hal ini tergantung dari kondisi keadaan peserta didik dan fasilitas yang dimiliki sekolah/madrasah sehingga mereka belum merasa optimal. Oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan, dan sejauhmana efektifitas program PPL-KKN Integratif dalam peningkatan kemampuan mengajar pada mahasiswa jurusan PAI FITK UIN Sunan Kalijaga tahun 2014, serta kendala yang terjadi. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif, dengan mengambil latar SMA N 5 Yogyakarta, SMA N 1 Kretek Bantul, MAN Gandekan Bantul, dan SMP Pembangunan Piyungan. Pengumpulan data dengan mengadakan wawancara dan dokumentasi. Penelitian ini menggunakan pendekatan CIPP. Pendekatan ini dipilih karena merupakan pendekatan yang cocok untuk mengetahui efektifitas suatu program. Hasil dari penelitian ini menunjukkan : (1) Pelaksanaan Program PPL-KKN Integratif berjalan lancar dan sesuai dengan yang telah ditentukan. (2) Analisis pelaksanaan Program PPL-KKN Integratif dalam peningkatan kemampuan mengajar pada mahasiswa jurusan PAI FITK UIN Sunan Kalijaga tahun 2014 adalah efektif untuk mendukung mahasiswa dalam meningkatkan kemampuan mengajarnya. dilihat dari variabel context, input, process, and produck. (3) Kendala dalam pelaksanaan program yakni Kondisi peserta didik yang sulit diatur dan tidak kooperatif dalam mengikuti strategi pembelajaran mengakibatkan proses pembelajaran kurang kondusif, kadang molor, personel yang cukup banyak dalam satu kelompok PPL-KKN Integratif membuat mahasiswa harus mengatur strategi supaya semaua mahasiswa dapat melaksanakan batas minimal mengajar, yakni delapan kali tatap muka, mahasiswa yang kurang persiapan sebelum mengajar mengakibatkan kesulitan dalam memaparkan materi di kelas, ada mahasiswa yang kurang layak dalam membaca Al-Quran ketika praktek pembelajaran. Oleh karena itu disarankan agar mahasiswa seyogyanya selalu melakukan persiapan yang matang sebelum melaksanakan pembelajaran, baik itu dengan banyak membaca buku atau menambah wawasan dengan sarana yang lain.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Dr. Karwadi, M.Ag.
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam (S1)
Depositing User: Miftahul Ulum [IT Staff]
Date Deposited: 28 Jul 2015 11:33
Last Modified: 28 Jul 2015 11:33
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/16456

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum