IMPLEMENTASI ALGORITMA BEST-FIRST SEARCH (BEFS) PADA PENYELESAIAN TRAVELING SALESMAN PROBLEM (TSP)(STUDI KASUS : PERJALANAN WISATA DI KOTA YOGYAKARTA)

RIKE NUR SETIYANI, NIM. 11610016 (2015) IMPLEMENTASI ALGORITMA BEST-FIRST SEARCH (BEFS) PADA PENYELESAIAN TRAVELING SALESMAN PROBLEM (TSP)(STUDI KASUS : PERJALANAN WISATA DI KOTA YOGYAKARTA). Skripsi thesis, UIN Sunan Kalijaga.

[img]
Preview
Text (IMPLEMENTASI ALGORITMA BEST-FIRST SEARCH (BEFS) PADA PENYELESAIAN TRAVELING SALESMAN PROBLEM (TSP)(STUDI KASUS : PERJALANAN WISATA DI KOTA YOGYAKARTA))
BAB I, IV, DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (5MB) | Preview
[img] Text (IMPLEMENTASI ALGORITMA BEST-FIRST SEARCH (BEFS) PADA PENYELESAIAN TRAVELING SALESMAN PROBLEM (TSP)(STUDI KASUS : PERJALANAN WISATA DI KOTA YOGYAKARTA))
BAB II, III.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (5MB)

Abstract

Yogyakarta menawarkan banyak tempat wisata, baik wisata alam, kuliner maupun wisata budaya. Dengan banyaknya tempat wisata yang ditawarkan seringkali membuat wisatawan kesulitan dalam memilih tempat wisata mana yang akan dikunjungi dan rute perjalanan wisata mana yang akan dilalui untuk memaksimalkan waktu liburannya. Oleh karena itu, diperlukan cara untuk menentukan rute terpendek agar perjalanan wisata di Kota Yogyakarta efektif. Masalah ini dapat dikategorikan sebagai kasus Traveling Salesman Problem (TSP). Ada banyak metode yang dapat digunakan untuk mencari jalur terpendek dalam kasus Traveling Salesman Problem (TSP). Dalam skripsi ini akan digunakan algoritma Best-First Search untuk memecahkan permasalahan mencari rute terpendek perjalanan wisata di Kota Yogyakarta. Penerapan algoritma Best-First Search pada pencarian rute terpendek objek wisata di Kota Yogyakarta mampu menghasilkan solusi terhadap wisatawan dalam memilih paket wisata dan menentukan rute wisata terpendek yang harus dilalui. Paket wisata premium menghasilkan rute perjalanan dari Bandara Adi Sucipto – Kebun Binatang Gembira Loka – Purawisata – N’dalem Gamelan Hotel – Keraton Yogyakarta – Museum Benteng Vredeburg – Taman Pintar – Tamansari – Bandara Adi Sucipto dengan jarak yang ditempuh adalah 20.297 meter. Paket wisata middle menghasilkan rute perjalanan dari Stasiun Tugu – Museum Benteng Vredeburg – Taman Pintar – Keraton Yogyakarta – Hotel Mawar Asri – Tamansari – Purawisata – Kebun Binatang Gembira Loka – Stasiun Tugu dengan jarak tempuh adalah 11.772 meter. Paket wisata ekonomis menghasilkan rute perjalanan dari Terminal Giwangan – Kebun Binatang Gembira Loka – Purawisata – Keraton Yogyakarta – Hotel Mitra – Museum Benteng Vredeburg –Taman Pintar – Tamansari – Terminal Giwangan dengan jarak tempuh adalah 14.037 meter. Kata Kunci: Rute Terpendek, Traveling Salesman Problem, Algoritma Best-First Search, Rute Perjalanan Wisata di Kota Yogyakarta

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Muchammad Abrori, S.Si., M.Kom
Uncontrolled Keywords: Rute Terpendek, Traveling Salesman Problem, Algoritma Best-First Search, Rute Perjalanan Wisata di Kota Yogyakarta
Subjects: Matematika
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Matematika (S1)
Depositing User: Sugeng Hariyanto, SIP (sugeng.hariyanto@uin-suka.ac.id)
Date Deposited: 21 Aug 2015 08:59
Last Modified: 21 Aug 2015 08:59
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/17035

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum