DINAMIKA RELIGIUSITAS PEDAGANG PASAR BUAH DAN SAYUR "GEMAH RIPAH" GAMPING SLEMAN

MUHAMMAD IHSANUDIN, NIM. 02411082 (2007) DINAMIKA RELIGIUSITAS PEDAGANG PASAR BUAH DAN SAYUR "GEMAH RIPAH" GAMPING SLEMAN. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (DINAMIKA RELIGIUSITAS PEDAGANG PASAR BUAH DAN SAYUR "GEMAH RIPAH" GAMPING SLEMAN)
BAB I, V, DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (6MB) | Preview
[img] Text (DINAMIKA RELIGIUSITAS PEDAGANG PASAR BUAH DAN SAYUR "GEMAH RIPAH" GAMPING SLEMAN)
BAB II, III, IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB)

Abstract

MUHAMMAD IHSANUDIN. Dinamika Religiusitas Pedagang Pasar Buah dan Sayur "Gemah Ripah" Gamping Sleman. Skripsi. Yogyakarta: Fakultas Tarbiyah UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, 2006. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa baik tingkat religiusitas para pedagang di Pasar Buah dan Sayur "Gemah Ripah" Gamping Sleman, yang meliputi dimensi keyakinan dimensi peribadatan, dimensi pengetahuan, dimensi penghayatan dan dimensi pengamalan. Populasi penelitian ini adalah seluruh pedagang yang ada di Pasar Buah dan Sayur "Gemah Ripah" Gamping Sleman sebanyak 87 orang. Akan tetapi dalam kenyataannya hanya sekitar 50 orang yang berhasil mengembalikan angket yang telah disebar, sehingga yang menjadi obyek penelitian adalah 50 pedagang. pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode angket, dokumentasi, wawancara, tes dan observasi. Analisis instrumen mehput1 anahsts vahdttas dan reliabilitas. Hasil anal isis validitas dari kuesioner untuk dimensi keyakinan dari 10 butir angket terdapat 2 butir yang tidak valid, untuk dimensi peribadatan dari 10 butir angket terbukti semua valid, untuk dimensi penghayatan dari 7 butir angket terbukti semuanya valid, untuk dimensi pengamalan dari 9 butir angket terbukti semuanya valid. Sedangkan hasil analisis reliabilitas kuesioner menunjukkan koefisien reliabilitas diatas 0,7082 dan dinyatakan reliabel untuk tiap-tiap dimensi religiusitas. Sedangkan untuk hasil analisis validitas tes untuk dimensi pengetahuan agama dengan jumlah hutir pertanyaan sebanyak 20 butir yang berbentuk multiple choice adalah semuanya valid, sedangkan hasil analisis reliahilitas tes menunjukkan koefisien reliabilitas sebesar 0,7737. Analisis data menggunakan teknik analisis statistik deskriptif Hasil penelitian menunjukkan bahwa untuk dimensi keyakinan para pedagang Pasar Buah dan Sayur "Gemah Ripah" Gamping Sleman adalah baik dengan mean empirik 30,02, untuk dimensi peribadatan adalah sangat baik dengan mean empirik 33,22, untuk dimensi pengetahuan adalah baik dengan mean empirik 15,06, untuk dimensi penghayatan adalah baik dengan mean empirik 23,76, sedangkan untuk dimensi pengamalan adalah baik dengan mean empirik 28,64

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information / Supervisor: Sukiman, S.Ag., M.pd
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam (S1)
Depositing User: Miftahul Ulum [IT Staff]
Date Deposited: 11 Nov 2015 15:55
Last Modified: 11 Nov 2015 15:55
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/18225

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum