ETIKA PERKAWINAN MENURUT MANGKUNEGARA IV (DALAM SERAT WARAYAGNYA DAN DARMAWASITA)

AN NISA LESTYANA, NIM. 11510020 (2015) ETIKA PERKAWINAN MENURUT MANGKUNEGARA IV (DALAM SERAT WARAYAGNYA DAN DARMAWASITA). Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (ETIKA PERKAWINAN MENURUT MANGKUNEGARA IV (DALAM SERAT WARAYAGNYA DAN DARMAWASITA))
11510020_bab-i_iv-atau-v_daftar-pustaka.pdf

Download (3MB) | Preview
[img] Text (ETIKA PERKAWINAN MENURUT MANGKUNEGARA IV (DALAM SERAT WARAYAGNYA DAN DARMAWASITA))
11510020_bab-ii_sampai_sebelum-bab-terakhir.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Skripsi ini berjudul Etika Perkawinan menurut Mangkunegara IV (Dalam Serat Warayagnya dan Darmawasita). Latar belakang masalah: Ikatan perkawinan yang membentuk sebuah keluarga sebagai bagian kehidupan yang tidak lepas dari ancaman modernisasi. Tujuan dari Ideologi kaum komunis adalah merenggangkan ikatan kekeluargaan serta kehidupan rumah tangga. Runtuhnya suatu bangsa diawali dari hancurnya tatanan rumah tangga masyarakat, Perkawinan yang tidak didasarkan atas kasih sayang, apalagi yang dipaksakan tidak mewujudkan kebahagiaan yang kokoh sendi-sendinya. Perkawinan adalah guna mengemban budi luhur untuk menciptakan keluarga yang bahagia dan sejahtera, yang saling memberi dan menerima serta saling pengertian berdasarkan cinta dan kasih sayang dalam rangka untuk “memayu hayuning bawana” menciptakan ketentraman dunia yang kekal abadi. Agar dapat memperoleh kejelasan pengertian, maka pokok bahasa dalam skripsi ini adalah bagaimana etika perkawinan Mangkunegara IV dalam Serat Warayagnya dan Darmawasita. Penelitian yang akan dilakukan ini penulis menggunakan metode Deskriptif, Historis dan Analisa. Deskriptif adalah pemaparan atau penggambaran dengan kata-kata secara jelas dan terperinci. Historis adalah menganalisa sejarah seorang tokoh serta menguraikan perjalanan hidup seorang tokoh dan pemikiran yang melatar belakangi munculnya sebuah pemikiran dan ideologi dari tokoh tersebut, serta pemaknaan yang berhubungan dengan dunia diluar, yakni filsafat dan ideologi lainnya. Sedangkan analisa adalah penyelidikan terhadap suatu peristiwa baik berupa karangan, perbuatan maupun pemikiran untuk mengetahui keadaan sebenarnya. Dari kesimpulan yang di dapat dalam etika perkawinan Mangkunegara IV dalam Serat Warayagnya dan Darmawasita yaitu untuk membina kerukunan rumah tangga perlu mengindahkan cara memilih calon istri seperti empat sifat bobot,bebet,bibit dan tariman,pergaulan suami istri, pengelolaan harta gana-gini dan harta non gona-goni. Putra-putri yang sudah bersuami istri agar menjalankan tugas kewajiban masing-masing dengan sebaik-baiknya dalam kehidupan yang serasi dan utami (terhormat). Suami maupun istri masing-masing mempunyai tugas dan kewajiban serta tanggung jawab tertentu demi keselamatan dan kehormatan rumah tangga, maka nasihat tersebut mengharapkan supaya menghayati tugas tanggung jawab dengan sikap (sumawita, manut, condong raos dan rumekso).

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Muh. Fatkhan, S.Ag, M.Hum.
Subjects: Filsafat Agama
Divisions: Fakultas Ushuludin dan Pemikiran Islam > Filsafat Agama (S1)
Depositing User: Miftahul Ulum [IT Staff]
Date Deposited: 05 Feb 2016 09:48
Last Modified: 05 Feb 2016 09:48
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/19241

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum