MODEL PEMBELAJARAN BAHASA ARAB KOMUNIKATIF (STUDI KASUS DI SMA INSAN CENDEKIA AL MUJTABA SUKOHARJO)

AYATULLOH IMAM KHOMAINI, NIM. 1420411070 (2016) MODEL PEMBELAJARAN BAHASA ARAB KOMUNIKATIF (STUDI KASUS DI SMA INSAN CENDEKIA AL MUJTABA SUKOHARJO). Masters thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (MODEL PEMBELAJARAN BAHASA ARAB KOMUNIKATIF (STUDI KASUS DI SMA INSAN CENDEKIA AL MUJTABA SUKOHARJO))
1420411070_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf

Download (2MB) | Preview
[img] Text (MODEL PEMBELAJARAN BAHASA ARAB KOMUNIKATIF (STUDI KASUS DI SMA INSAN CENDEKIA AL MUJTABA SUKOHARJO))
1420411070_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Ayatullah Imam Khumaini: Model Pembelajaran Bahasa Arab Komunikatif (Studi Kasus Di SMA Insan Cendekia Al Mujtaba Sukoharjo Jawa Tengah), Tesis, Yogyakarta : Program Studi Pendidikan Islam. Program Pascasarjana Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta, 2016. Latar belakang penelitian ini adalah untuk mengetahui model pembelajaran bahasa Arab komunikatif menggunakan media CALL di SMA Insan Cendekia Al Mujtaba Sukoharjo. Dalam proses pembelajaran pengajar menggunakan perangkat laptop yang memuat aplikasi pembelajaran inovatif yaitu CALL sehingga para murid tertarik komunikasi berbahasa Arab. Dengan memanfaatkan media CALL ini diharapkan ada nuansa pembelajaran yang berbeda dan menyenangkan sehingga ada kontribusi positif khususnya kepada murid dan lembaga pendidikan pada umumnya. Selain itu untuk menemukan gambaran yang jelas tentang faktor penunjang dan penghambat dalam proses pembelajaran, dan bentuk evaluasi pembelajaran yang dilaksanakan usai menggunakan media CALL. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif-kualitatif. Data penelitian ini diperoleh dengan pengamatan, dimana peneliti berfungsi sebagai instrumen untuk melakukan pengamatan secara terus menerus, melakukan wawancara secara mendalam, dan studi dokumentasi. Keabsahan data dilakukan dengan melalui triangulasi sumber. Sedangkan untuk analisis data menggunakan analisis model interaktif yaitu dengan mereduksi data, menyajikan data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini mendeskripsikan bentuk aplikasi pembelajaran berbasis CALL antara lain: gambar animasi, program lu’batul lughah, dan video simulasi pembelajaran. Penggunaan media CALL ini diharapkan dapat membuat suasana pembelajaran menjadi interaktif karena didukung oleh pengajar bahasa Arab yang berkompeten dan selalu memberikan motivasi kepada para murid untuk selalu berkomunikasi bahasa Arab kepada teman maupun pengajar. Selain itu metode yang digunakan sangat variatif dalam mencapai kompetensi yang harus dicapai dan menghasilkan pembelajar yang inovatif dan interaktif. Meskipun demikian, masih ada celah kekurangan yang muncul saat pembelajaran. Murid yang lulusan sekolah umum (SMP) merasa kesulitan dalam mengartikan mufrodat yang diucapkan pengajar, begitu juga aplikasi yang ditampilkan tidak terdapat terjemahan. Sehingga murid hanya bisa menangkap materi seadanya dan saat evaluasi tidak dapat mengerjakan secara maksimal. Adapun faktor penunjang adalah Asrama sekolah. Hal ini ditunjukkan oleh seluruh murid kelas X yang diwajibkan berasrama. Media CALL. Media pembelajaran yang berbasis komputer yang memuat aplikasi berbahasa Arab yang ditampilkan sangat beragam. Metode pembelajaran yang digunakan bervariatif demi kelancaran pembelajaran. Selain itu terdapat faktor penghambat adalah tingkat pengetahuan berbahasa Arab murid beraneka ragam, dan alokasi waktu yang digunakan untuk menyelesaikan materi.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: Dr. Muhajir, M.Si.
Uncontrolled Keywords: Model Pembelajaran, Bahasa Arab Komunikatif, Media Pembelajaran berbasis komputer
Subjects: Pendidikan Islam (Pesantren)
Divisions: Pascasarjana > Thesis > Pendidikan Islam
Depositing User: Miftahul Ulum [IT Staff]
Date Deposited: 05 Aug 2016 09:52
Last Modified: 05 Aug 2016 09:52
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/21457

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum