TINJAUAN ETIKA BISNIS ISLAM TERHADAP COSTUMER RELATIONSHIP MANAGEMENT (CRM) DI BMT BINA IHSANUL FIKRI (BIF)

NARINDRA PALITA AMNESTI, NIM. 12380061 (2016) TINJAUAN ETIKA BISNIS ISLAM TERHADAP COSTUMER RELATIONSHIP MANAGEMENT (CRM) DI BMT BINA IHSANUL FIKRI (BIF). Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (TINJAUAN ETIKA BISNIS ISLAM TERHADAP COSTUMER RELATIONSHIP MANAGEMENT (CRM) DI BMT BINA IHSANUL FIKRI (BIF))
12380061_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf

Download (7MB) | Preview
[img] Text (TINJAUAN ETIKA BISNIS ISLAM TERHADAP COSTUMER RELATIONSHIP MANAGEMENT (CRM) DI BMT BINA IHSANUL FIKRI (BIF))
12380061_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui praktik Costumer Relationship Management (CRM) di BMT Bina Ihsanul Fikri kemudian penerapan yang telah dilakukan oleh BMT Bina Ihsanul Fikri dalam tinjauan etika bisnis Islam. Costumer Relationship Management di BMT Bina Ihsanul Fikri dalam mempertahankan transaksional dan memperoleh anggota baru menggunakan berbagai kegiatan yang menarik anggota sehingga BMT mendapat keuntungan dari praktik CRM yang diupayakan tersebut. Dalam praktik CRM tersebut BMT memberikan penawaran kepada anggota secara berlebihan, janji, penyampaian kelebihan-kelebihan yang akan didapat, apabila melakukan simpanan (tabungan berhadiah). Komunikasi yang dipertahankan dengan anggota berkaitan dengan ajakan dan tawaran mengengenai produk-produk baru yang dimiliki oleh BMT. Sekalipun anggota telah memiliki produk dari BMT, unsur rayuan disini masih sering digunakan marketer untuk mempromosikan produk lain yang dimiliki. Tawaran terhadap anggota juga memberikan unsur janji dan rayuan akan mendapatkan hadiah tanpa diundi dan mendapat keuntungan, harapanya anggota tersebut akhirnya tertarik untuk menggunakan produk yang ditawarkan, walaupun sebenarnya anggota tidak memerlukan produk tersebut. Jenis penelitian yang digunakan adalah (field research) dan bersifat deskriptif analitis dan kemudian dianalisis menggunakan pendekatan empiris dan normatif. Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data dengan Observasi dan wawancara dengan beberapa pihak BMT BIF seperti manager, bagian SDM dan beberapa marketer. Analisis data dilakukan atas praktik CRM dalam perspektif etika. Studi ini menggunakan teori etika bisnis Islam yaitu prinsip tauhid (kesatuan/unity), keseimbangan (keadilan/equilibrium), kehendak bebas (ikhtiyar/free will), tanggung jawab (farḍ/ responsibility) dan prinsip niat baik (ihsan/benevolence). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa praktik CRM di BMT BIF dalam menjaga transaksional hubungan dengan anggota, mengadung manfaat tapi lebih banyak madharatnya. Dalam perspektif etika bisnis Islam ketidak kesesuaian prinsip etika bisnis Islam dalam perilaku bermuamalah di BMT BIF menunjukkan bahwa praktik CRM di BMT BIF belum sesuai dengan etika dalam perspektif Islam.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Dr. H. ABDUL MUJIB, M.Ag.
Uncontrolled Keywords: Etika Bisnis Islam, Costumer Relationship Management (CRM), BMT
Subjects: Muamalat
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Muamalah (S1)
Depositing User: Miftahul Ulum [IT Staff]
Date Deposited: 09 Aug 2016 14:46
Last Modified: 09 Aug 2016 14:46
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/21556

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum