DWI ISKANDAR, NIM. 12230042 (2016) PEMBERDAYAAN EKONOMI MASYARAKAT MELALUI KERAJINAN KIPAS BAMBU DI DUSUN JIPANGAN, BANGUNJIWO, KASIHAN, BANTUL. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.
|
Text (PEMBERDAYAAN EKONOMI MASYARAKAT MELALUI KERAJINAN KIPAS BAMBU DI DUSUN JIPANGAN, BANGUNJIWO, KASIHAN, BANTUL)
12230042_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version Download (2MB) | Preview |
|
Text (PEMBERDAYAAN EKONOMI MASYARAKAT MELALUI KERAJINAN KIPAS BAMBU DI DUSUN JIPANGAN, BANGUNJIWO, KASIHAN, BANTUL)
12230042_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version Restricted to Registered users only Download (925kB) |
Abstract
Kemiskinan menjadi permasalahan di negara Indonesia. Segala cara dilakukan untuk mengatasi permasalahan kemiskinan. Tantangan negara Indonesia saat ini adalah minimnya penyerapan tenaga kerja. Pemberdayaan merupakan strategi saat ini guna mengatasi kemiskinan tersebut. Salah satu dengan membangun home industri. Home industri bisa menjadi alternatif memberdayakan ekonomi masyarakat baik melalui industri kerajinan. Di Dusun Jipangan, Bangunjiwo, Kasihan, Bantul mempunyai alternatif pemberdayaan ekonomi masyarakat melalui kerajian kipas bambu. kerajianan kipas bambu sebagai sarana untuk mengembangkan ekonomi masyarakat agar masyarakat berdaya. Dalam hal ini berdaya dari segi ekonomi. Di Dusun Jipangan, Bangunjiwo, Kasihan, Bantul mempunyai alternatif untuk mengatasi masalah kemisikinan dengan pemberdayaan ekonomi masyarakat melalui kerajianan kipas bambu. kerajinan kipas bambu untuk mendorong masyarakat di Dusun Jipangan agar berdaya dalam hal segi ekonomi. Diharapkan dari kegiatan menjadi pengrajin kipas bambu bisa mengurangi masalah kemiskinan di Dusun Jipangan. Penelitian ini bertujuan untuk menjawab: 1) Bagaimana pemberdayaan ekonomi masyarakat melalui kerajinan kipas bambu mulai dirintis Bapak Alif dan dibentuknya kelompok Masyarakat Pengrajin Jipangan (Mas Panji) di Dusun Jipangan, 2) Bagaimana dampak adanya pemberdayaan ekonomi masyarakat melalui kerajinan kipas bambu terhadap masyarakat di Dusun Jipangan. penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Subjek dan objek penelitian ini meliputi orang-orang yang mempunyai kaitannya dengan pemberdayaan ekonomi masyarakat melalui kerajinan kipas bambu. Data primer penelitian ini bersumber dari observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian meliputi , 1) pemberdayaan ekonomi masyarakat melalui kerajinan kipas bambu mempunyai tujuan agar masyarakat Jipangan berdaya khususnya dari segi ekonomi. 2) dalam melakukan pemberdayaan ekonomi masyarakat, kelompok Mas Panji menggunakan pendekatan individu yang mempunyai tipologi pendekatan tidak langsung yang mempunyai titik tekan pada orang yang mempunyai potensi besar untuk cepat berkembang. 3) adanya pemberdayaan ekonomi masyarakat melalui kerajinan kipas bambu mempunyai dampak positif. Dampaknya meliputi: a) perbaikan pendapatan masyarakat Jipangan. b) terciptanya lapangan pekerjaan yang dibutuhkan masyarakat Jipangan. c) perbaikan untuk memenuhi pendidikan dan kebutuhan masyarakat Jipangan, d) kesepakatan harga antar pengrajin kipas bambu Jipangan. e) munculnya Desa Wisata Jipangan.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information / Supervisor: | Dra. Hj. Siti Syamsiyatun, M.A., Ph.D. NIP 19640323 199503 2 002 |
Uncontrolled Keywords: | Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat Melalui Kerajinan Kipas Bambu. |
Subjects: | Pengembangan Masyarakat Islam |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Pengembangan Masyarakat Islam (S1) |
Depositing User: | Drs. Bambang Heru Nurwoto |
Date Deposited: | 26 Sep 2016 10:14 |
Last Modified: | 26 Sep 2016 10:14 |
URI: | http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/22070 |
Share this knowledge with your friends :
Actions (login required)
View Item |