PENGEMBANGAN BAHAN AJAR MATEMATIKA BERBASIS KONTEKSTUAL REACT (RELATING, EXPERIENCING, APPLYING, COOPERATING, AND TRANSFERING) UNTUK MEMFASILITASI KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP DAN PEMECAHAN MASALAH SISWA KELAS XI PADA MATERI FUNGSI KOMPOSISI DAN FUNGSI INVERS

Nur Faidah, NIM.12600021 (2016) PENGEMBANGAN BAHAN AJAR MATEMATIKA BERBASIS KONTEKSTUAL REACT (RELATING, EXPERIENCING, APPLYING, COOPERATING, AND TRANSFERING) UNTUK MEMFASILITASI KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP DAN PEMECAHAN MASALAH SISWA KELAS XI PADA MATERI FUNGSI KOMPOSISI DAN FUNGSI INVERS. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA.

[img]
Preview
Text (PENGEMBANGAN BAHAN AJAR MATEMATIKA BERBASIS KONTEKSTUAL REACT (RELATING, EXPERIENCING, APPLYING, COOPERATING, AND TRANSFERING) UNTUK MEMFASILITASI KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP DAN PEMECAHAN MASALAH SISWA KELAS XI PADA MATERI FUNGSI KOMPOSISI DAN FUNGSI INVE)
12600021_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (20MB) | Preview
[img] Text (PENGEMBANGAN BAHAN AJAR MATEMATIKA BERBASIS KONTEKSTUAL REACT (RELATING, EXPERIENCING, APPLYING, COOPERATING, AND TRANSFERING) UNTUK MEMFASILITASI KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP DAN PEMECAHAN MASALAH SISWA KELAS XI PADA MATERI FUNGSI KOMPOSISI DAN FUNGSI INVE)
12600021_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan bahan ajar matematika berbasis kontekstual REACT yang layak dan mengetahui dampak penggunaan bahan ajar matematika terhadap pemahaman konsep dan pemecahan masalah siswa. Jenis penelitian ini adalah design research dengan model Gravemeijer dan Cobb yang terdiri atas tiga tahapan yaitu preparing for the experiment, design experiment, dan retrospective analysis. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas XI IPA 1 MAN Lab UIN Yogyakarta tahun ajaran 2015/ 2016. Kriteria ketercapaian penelitian ini terdiri dari tiga aspek, yaitu validitas, efektivitas dan praktibilitas. Bahan ajar dikatakan valid jika mendapatkan penilaian baik atau sangat baik dari para ahli. Efektivitas bahan ajar dapat dilihat dampak proses dan dampak hasil penggunaan bahan ajar. Dampak hasil dilihat dari ketercapaian hasil belajar siswa (post-test) terhadap KKM yaitu 75 dengan persentase siswa yang mencapai KKM lebih dari 60%. Praktibilitas penggunaan bahan ajar dapat dilihat dari hasil respon siswa, yaitu bahan ajar mendapatkan respon positif berdasarkan skala sikap siswa. Hasil penelitian ini adalah bahan ajar matematika berbasis kontekstual REACT dikembangkan berdasarkan karakteristik kontekstual REACT diawali dengan konteks sehari-hari untuk menggali pengetahuan melalui pengalaman yang dimiliki siswa, aktivitas menemukan, kegiatan diskusi, dan latihan soal. Bahan ajar yang dikembangkan telah mencapai kriteria kelayakan yaitu valid, efektif, dan praktis. Hasil penilaian bahan ajar masuk dalam kategori sangat baik. Efektivitas dilihat dari dampak proses dan dampak hasil. Dampak proses penggunaan bahan ajar dapat dikatakan baik dengan melihat proses pembelajaran telah mengikuti petunjuk penggunaan bahan ajar, sedangkan dampak hasil dilihat dari hasil post-test yang menunjukkan rata-rata 76,94 untuk pemahaman konsep dan 75,16 untuk pemecahan masalah dengan persentase ketuntasan masingmasing 70,97% dan 64,25%. Praktibilitas bahan ajar yang dikembangkan mendapatkan respon positif dengan skor rata-rata 46,43 dari skor maksimal 60 dengan persentase 77,38%. Dampak yang diperoleh dari penggunaan bahan ajar tersebut bahwa siswa lebih antusias dan aktif terhadap pembelajaran, lebih termotivasi dan tertantang untuk menyelesaikan masalah yang ada. Kata kunci: Bahan ajar matematika, Kontekstual, REACT, pemahaman konsep, pemecahan masalah.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Mulin Nu’man, M.Pd
Uncontrolled Keywords: Bahan ajar matematika, Kontekstual, REACT, pemahaman konsep, pemecahan masalah.
Subjects: Pendidikan Matematika
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Pendidikan Matematika (S1)
Depositing User: Sugeng Hariyanto, SIP (sugeng.hariyanto@uin-suka.ac.id)
Date Deposited: 29 Nov 2016 11:39
Last Modified: 29 Nov 2016 11:39
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/22512

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum