MASYARAKAT ADAT KAMPUNG NAGA DESA NEGLASARI KECAMATAN SALAWU KABUPATEN TASIKMALAYA DALAM PILKADA KABUPATEN TASIKMALAYA TAHUN 2015

HARID PURWANA, NIM. 11370028 (2016) MASYARAKAT ADAT KAMPUNG NAGA DESA NEGLASARI KECAMATAN SALAWU KABUPATEN TASIKMALAYA DALAM PILKADA KABUPATEN TASIKMALAYA TAHUN 2015. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (MASYARAKAT ADAT KAMPUNG NAGA DESA NEGLASARI KECAMATAN SALAWU KABUPATEN TASIKMALAYA DALAM PILKADA KABUPATEN TASIKMALAYA TAHUN 2015)
11370028_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf

Download (8MB) | Preview
[img] Text (MASYARAKAT ADAT KAMPUNG NAGA DESA NEGLASARI KECAMATAN SALAWU KABUPATEN TASIKMALAYA DALAM PILKADA KABUPATEN TASIKMALAYA TAHUN 2015)
11370028_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf
Restricted to Registered users only

Download (563kB)

Abstract

Indonesia merupakan negara yang menganut sistem demokrasi di mana dalam sistem tersebut rakyat adalah pemilik kedaulatan, maka partisipasi masyarakat dalam politik merupakan perwujudan dari demokrasi. Berkaitan dengan hal itu, partisipasi politik harus melibatkan semua elemen masyarakat secara keseluruhan tidak terkecuali masyarakata adat yang secara konstitusional adalah bagian dari pemilik kedaulatan. Penelitian ini dilakukan untuk menjelaskan Partisipasi Politik Masyarakat Adat Kampung Naga dalam Pilkada, faktor-faktor yang mempengaruhi Partisipasi Politik Masyarakat Kampung Naga, dan bagaimana pandangan Politik Islam tentang Partisipasi Politik Masyarakat Adat Kampung Naga. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (Field Research), yang bersipat empiris-analitik dengan menggunakan pendekatan Psikologi Politik untuk mengukur dan menilai partisipasi politik masyarakat Adat Kampung Naga. Obyek penelitian ini adalah seluruh Masyarakat Adat Kampung Naga yang berjumlah 302 jiwa yang terdaftar dalam DPT Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pengumpulan data dari wawancara, kuesioner dan dokumentasi. Dari hasil penelitian ini disimpulkan, bahwa Partisipasi Politik Masyarakat Adat Kampung Naga termasuk kategori aktif dilihat dari tingkat partisipasi politik yang mencapai 98%, sedangkan masuk kategori pasif dilihat dari motif keikutsertaannya dalam pilkada dengan dipengaruhi faktor kepercayaan yang berasal dari Falsafah Adat, Dalam perspektif politik Islam partisipasi politik Masyarakat dalam pemilihan seorang pemimpin sebagai bentuk kepatuhan kepada negara adalah sesuatu yang benar dan sesuai dengan ajaran agama Islam.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Dr. H. M. NUR, S. Ag., M. Ag.
Uncontrolled Keywords: Partisipasi Politik, Masyarakata Adat, Kampung Naga, Pilkada.
Subjects: Hukum Islam
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Jinayah Siyasah (S1)
Depositing User: Miftahul Ulum [IT Staff]
Date Deposited: 22 Dec 2016 09:58
Last Modified: 22 Dec 2016 09:58
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/23175

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum