BIMBINGAN DAN KONSELING DALAM MENGEMBANGKAN POTENSI DIRI SISWA DENGAN METODE QUR’ANIC POWER DI MAN YOGYAKARTA I

NURYO HANDOKO, NIM. 11220044 (2016) BIMBINGAN DAN KONSELING DALAM MENGEMBANGKAN POTENSI DIRI SISWA DENGAN METODE QUR’ANIC POWER DI MAN YOGYAKARTA I. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (BIMBINGAN DAN KONSELING DALAM MENGEMBANGKAN POTENSI DIRI SISWA DENGAN METODE QUR’ANIC POWER DI MAN YOGYAKARTA I)
11220044_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (9MB) | Preview
[img] Text (BIMBINGAN DAN KONSELING DALAM MENGEMBANGKAN POTENSI DIRI SISWA DENGAN METODE QUR’ANIC POWER DI MAN YOGYAKARTA I)
11220044_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (690kB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh setiap manusia itu dilahirkan di dunia ini pasti diberkahi oleh potensi dan bakat. Oleh karena itu potensi dan bakat yang dimiliki tentunya harus diasah dan dikembangkan. Oleh sebab itu bimbingan dan konseling di MAN Yogyakarta I mempunyai program dalam upaya mengembangkan potensi dan bakat yang dimiliki oleh siswa dan banyaknya siswa yang dengan suka rela datang untuk berkonsultasi ke ruang bimbingan dan konseling guna mendapatkan bimbingan cara mengetahui potensi dan cara mengembangkan potensi yang ia miliki. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendapatkan gambaran mengenai upaya yang dilakukan oleh bimbingan dan konseling dalam membantu siswa dalam mengembangkan potensi yang dimilikinya dengan metode Qur’anic Power. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan berorientasi pada pendekatan desktriptif kualitatif. Adapun subyek dalam penelitian ini adalah guru bimbingan dan konseling dan siswa MAN Yogyakarta I. Sedangkan Obyek dari penelitian ini adalah upaya atau usaha yang dilakukan oleh mengembangkan potensi siswa metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokomentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa upaya bimbingan dan konseling dalam membantu siswa untuk meningkatkan potensi yang dimiliki dengan metode Qur’anic power adalah melaksanakan program-program yang yang diaplikasikan dalam metode langsung yang meliputi metode individual, metode bimbingan kelompok, dan tindak lanjut. Metode individual tersendiri meliputi : penempatan jurusan, penyaluran pada ekstrakurlikuler, bimbingan qur’anic power. Sedangkan metode bimbingan kelompok tersendiri meliputi: bimbingan kelompok dan konseling kelompok. Sedangkan evaluasi dan tindak lanjut meliputi : penilaian segera, penilaian jangka pendek, dan penilaian jangka panjang.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Slamet, S.Ag,M.Si NIP. 19691214 199803 1 002
Uncontrolled Keywords: Bimbingan dan Konseling, Potensi diri, Qur’anic Power.
Subjects: Bimbingan dan Konseling Islam
Depositing User: Drs. Bambang Heru Nurwoto
Date Deposited: 10 Mar 2017 10:31
Last Modified: 10 Mar 2017 10:31
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/24443

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum