PEMBENTUKAN ZEOLIT DARI ABU DASAR BATUBARA MELALUI PELEBURAN-HIDROTERMAL DENGAN VARIASI WAKTU KALSINASI UNTUK UJI ADSORPSI LOGAM PB(II)

NOVI SETIAWATI, NIM. 10630019 (2016) PEMBENTUKAN ZEOLIT DARI ABU DASAR BATUBARA MELALUI PELEBURAN-HIDROTERMAL DENGAN VARIASI WAKTU KALSINASI UNTUK UJI ADSORPSI LOGAM PB(II). Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (PEMBENTUKAN ZEOLIT DARI ABU DASAR BATUBARA MELALUI PELEBURAN-HIDROTERMAL DENGAN VARIASI WAKTU KALSINASI UNTUK UJI ADSORPSI LOGAM PB(II))
10630019_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (3MB) | Preview
[img] Text (PEMBENTUKAN ZEOLIT DARI ABU DASAR BATUBARA MELALUI PELEBURAN-HIDROTERMAL DENGAN VARIASI WAKTU KALSINASI UNTUK UJI ADSORPSI LOGAM PB(II))
10630019_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Pembentukan zeolit dari abu dasar batubara dengan metode peleburan hidrotermal untuk adsorpsi logam Pb telah dilakukan. Tujuan dari penelitian ini yaitu mengetahui pengaruh variasi kalsinasi terhadap hasil sintesis zeolit dan mengetahui kapasitas adsorpsi zeolit hasil sintesis abu dasar batubara terhadap logam Pb. Abu dasar dikarakterisasi menggunakan XRD dan XRF. Selanjutnya, dikalsinasi selama 2, 4, dan 6 jam. Sintesis zeolit dilakukan melalui peleburan dengan menggunakan NaOH (rasio abu dasar/NaOH 1:1,2) pada suhu 750oC selama 1 jam. Kristalisasi hidrotermal dilakukan pada suhu 100 oC selama 24 jam. Zeolit sintesis dikarakterisasi menggunakan FTIR dan XRD. Uji adsorpsi logam Pb dilakukan dengan variasi pH, waktu, dan konsentrasi. Selain itu, juga dikaji aspek kinetika dan isoterm adsorpsinya. Hasil uji menggunakan XRD dan XRF menunjukkan bahwa abu dasar mengandung kuarsa dan mulit (Si/Al=1,50). Produk hidrotermal menunjukkan serapan IR spesifik zeolit pada bilangan gelombang 300-1250 cm-1. Karakterisasi menggunakan XRD terbentuk zeolit jenis sodalit, zeolit A, zeolit Y, zeolit Na-P, dan zeolit faujasit. Kondisi optimum adsorpsi logam Pb pada zeolit dan abu dasar yaitu pada pH 4, waktu 100 menit, dan konsentrasi 40 mg/L serta pH 5, waktu 120 menit, dan konsentrasi 20 mg/L. Kinetika adsorpsi logam Pb menggunakan zeolit dan abu dasar mengikuti model pseudo orde kedua, dengan konstanta laju (k2) masing-masing 0,0128 g/mg.min-1 dan 0,0031 g/mg.min-1. Isoterm adsorpsi zeolit dan abu dasar terhadap logam Pb mengikuti model Langmuir dengan kapasitas adsorpsi maksimum (qmax) masing-masing sebesar 250 mg/g dan 125 mg/g.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Khamidinal, M.Si
Uncontrolled Keywords: Abu dasar, kalsinasi, zeolit, peleburan hidrotermal, adsorpsi, logam Pb
Subjects: Kimia
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Kimia (S1)
Depositing User: Drs. Bambang Heru Nurwoto
Date Deposited: 31 Mar 2017 13:48
Last Modified: 31 Mar 2017 13:48
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/24871

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum