PERAN MUSYRIFAH DALAM MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR PAI SISWI KELAS III MTS MADRASAH MU'ALLIMAT MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA

ISTI BAROROH, NIM.01410547 (2006) PERAN MUSYRIFAH DALAM MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR PAI SISWI KELAS III MTS MADRASAH MU'ALLIMAT MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA. Skripsi thesis, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
BAB I, V, DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (3MB) | Preview
[img] Text
BAB II, III, IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB)

Abstract

ISTI BAROROH. Peran Musyrifah dalam Meningkatkan Prestasi Belajar PAI Siswi kelas III MTs. Madrasah Mu'allimaat Muhammadiyah Yogyakarta. Skripsi. Yogyakarta: Fakultas Tarbiyah UIN Sunan Kalijaga, 2006. Penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan peranan Musyrifah dalam meningkatkan prestasi belajar PAI siswi kelas III MTs., serta untuk mengungkapkan hambatan-hambatan yang dialami Musyrifah dalam melaksanakan peranannya. Dengan hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan sumbangan dan pengetahuan yang baru bagi Musyrifah sehingga diharapkan Musyrifah memperbaiki diri dalam menjalankan kewajibannya. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif, dengan mengambil lokasi di Madrasah Mu'allimaat Muhammadiyah Yogyakarta. Pengumpulan data dilakukan dengan mengadakan pengamatan (observasi), wawancara dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan memberikan makna terhadap data yang berhasil dikumpulkan dan dari makna tersebut ditarik suatu kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan: (1) Peranan Musyrifah dalam meningkatkan prestasi belajar PAl adalah: Musyrifah sebagai motivator, Musyrifah sebagai pembimbing/konselor, Musyrifah sebagai fasilitator, memecahkan masalah, memberikan hadiah/ganjaran dan memberi peringatan bagi anak yang malas. (2) Prestasi yang diperoleh siswi di asrama adalah berupa meningkatnya kecakapan afektif dan kecakapan psikomotorik pada diri siswi. Kecakapan ini meningkat karena adanya kerja keras Musyrifah dalam melaksanakan peranannya sebagai pengajar yang ada di asrama. Prestasi ranah afektif yang ada pada diri siswi dalam pelajaran di asrama, yaitu pelajaran qiro'atul qutub, tahfidzul qur'an, dan tasmi', sedangkan prestasi ranah psikomotorik yang ada pada siswi dalam pelajaran di asrama, yaitu pelajaran bimbingan sholat dan muhadatsah. (3) Hambatan-hambatan yang menjadi kendala Musyrifah dalam melaksanakan peranannya dalam rangka meningkatkan prestasi belajar PAI siswi di asrama adalah: faktor kelelahan siswi, kurangnya perhatian siswi dalam mengikuti pelajaran, kurangnya kesiapan Musyrifah dalam menyampaikan materi pelajaran, metode yang kurang menarik, minat siswi, inteligensi dan sarana pembelajaran yang kurang memadai.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Drs. Mujahid, M.Ag.
Uncontrolled Keywords: MUSYRIFAH, MU'ALLIMAT, MUHAMMADIYAH
Subjects: Pendidikan Islam (Pesantren)
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam (S1)
Depositing User: Miftakhul Yazid Fuadi [staff it]
Date Deposited: 05 Jun 2017 13:31
Last Modified: 05 Jun 2017 13:31
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/25380

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum