MANAJEMEN MASJID AGUNG JAMI’ WONOSOBO JAWA TENGAH TAHUN 2015-2016

SUTARTI HANDAYANI, NIM. 13240048 (2017) MANAJEMEN MASJID AGUNG JAMI’ WONOSOBO JAWA TENGAH TAHUN 2015-2016. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (MANAJEMEN MASJID AGUNG JAMI’ WONOSOBO JAWA TENGAH TAHUN 2015-2016)
13240048_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf

Download (12MB) | Preview
[img] Text (MANAJEMEN MASJID AGUNG JAMI’ WONOSOBO JAWA TENGAH TAHUN 2015-2016)
13240048_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Sutarti Handayani (13240048), dengan judul skripsi : "Manajemen Masjid Agung Jami’ Wonosobo Jawa Tengah Tahun 2015-2016" Jurusan Manajemen Dakwah Fakultas Dakwah dan Komunikasi Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta. Latar belakang masalah penelitian ini berawal dari jumlah banyaknya Masjid di Indonesia mayoritas kurang optimal dalam menjalankan fungsinya. Kebanyakan Masjid berfungsi hanya sebagai tempat ritual ibadah sehari-hari oleh karena itu perlu adanya sentuan Manajemen Masjid yang baik. Salah satu Masjid yang menerapkan Manajemen yang baik adalah Masjid Agung Jami’ Wonosobo sebab pengelolaan Masjid ini telah teraplikasi sehingga program dan kegiatan yang diselenggrakan diminati jamaah dan memberikan manfaat bagi masyarakat. Masjid ini tidak hanya sebagai tempat ritual ibadah semata namun juga sebagai tempat pendidikan, pengajaran, kegiatan sosial, tempat mengembangkan ekonomi, dan tempat musyawarah Penelitian ini merupakan penelitian lapangan yang bersifat deskriptif kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Subyek penelitian ini adalah Ketua Umum, Ketua Bidang dakwah dan Korlap. Adapun analisis data yang digunakan adalah analisis data model Miles dan Huberman yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Uji keabsahan data dilakukan dengan mengunakan uji kredibilitas yaitu dengan melakukan perpanjangan pengamatan. Adapun hasil dari penelitian ini yaitu Masjid Agung Jami’ telah menerapkan fungsi manajemen yang meliputi planning, organizing, actuacting dan controlling, untuk fungsi perencanaan Masjid Agung Jami’ memiliki tiga tahap perencanaan yaitu perencanaan jangka pandek yang meliputi perencanaan PHBI mulai dari shalat rowatib, shalat jumat dan shalat hari raya besar. Perencanaan jangka menengah meliputi tiga faktor yaitu bidang ibadah, bidang pendidikan dan bidang pemeliharaan Masjid. Sedangkan perencanaan jangka panjang meliputi perencanaan pembangunan fisik (renovasi masjid). Fungsi pengorganisasian di Masjid Agung Jami’ sudah tersusun struktur organisasi kepengurusan beserta job description -nya masing-masing dengan tiga langkah yaitu depatementasi, staffing dan facilitating. Untuk fungsi penggerakan yang ada di Masjid Agung Jami penggerakan dilakukan dari atasan kepada bawahan melalui motivasi, arahan, komunikasi, kepemimpinan dn komando. Sedangkan fungsi pengawasan yang ada di Masjid Agung Jami’ yaitu pengawasan yang mengarah pada kegiatan, pengawasan yang mengarah pada pengelolaan dan rapat evaluasi bulanan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Maryono S.Ag, M.pd
Uncontrolled Keywords: Manajemen Masjid, Perencanaan (Planning), pengorganisasian (Organizing), penggerakan (Actuating) dan pengawasan (Controlling).
Subjects: Manajemen Dakwah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Manajemen Dakwah (S1)
Depositing User: Miftahul Ulum [IT Staff]
Date Deposited: 11 Jul 2017 11:39
Last Modified: 11 Jul 2017 11:39
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/26180

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum