SUMBER DAYA INSANI DALAM BIDANG AUDIT SYARIAH STUDI DI YOGYAKARTA

SUHARYONO, NIM. 1520311064 (2017) SUMBER DAYA INSANI DALAM BIDANG AUDIT SYARIAH STUDI DI YOGYAKARTA. Masters thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (SUMBER DAYA INSANI DALAM BIDANG AUDIT SYARIAH STUDI DI YOGYAKARTA)
1520311064_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf

Download (5MB) | Preview
[img] Text (SUMBER DAYA INSANI DALAM BIDANG AUDIT SYARIAH STUDI DI YOGYAKARTA)
1520311064_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf
Restricted to Registered users only

Download (6MB)

Abstract

Suharyono: Sumber Daya Insani Dalam Bidang Audit Syariah Studi Di Yogyakarta. 0Audit syariah di perbankan syariah adalah salah satu kebutuhan yang sangat penting guna menjaga kepatuhan syariah syariah compliance. Agar audit syariah dapat berjalan dengan baik di perlukan sumber daya insani yang baik pula dalam mlakukan audit syariah. Banyak aspek yang bisa akan mempengaruhi kualitas audit yang dilakukan, yang menjadi isu pada sektor audit selama ini adalah bahwa auditor di lembaga keuangan syariah baik di indonesia maupun di negara lain adalah masih kurangnya kompetensi, independensi, religiusitas, serta tindakan whistleblowing. Penelitian ini akan membahas tentang kualitas sumber daya insani terkait aspek-aspek yang dimiliki oleh seorang auditor syariah. teori yang di gunakan dalam penelitian ini yaitu teori-teori tentang sumber daya insani, kompetensi, independensi, religiusitas, serta whistleblowing. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitastif deskriptif dengan melakukan wawancara kepada auditor syariah yang ada di propinsi Yogyakarta. Hasil dari penelitian ini adalah sumber daya insani dalam audit syariah dalam segi kompetensi yang dimiliki seorang auditor syariah masih terdapat kekurangan dan kendala terutama kompetensi dalam aspek syariah. Terkait independensi secara umum auditor syariah sudah berusaha menerapkan independensi sebagai seorang auditor namu masih belum bisa sepenuhnya di karenakan berbagai aspek yang dapat mempengarui hal tersebut. Religiusitas yang dimiliki seorang auditor sudah cukup baik dengan menerapkan prinsip-prinsip keagamaan dalam melakukan audit syariah dengan memperhatikan norma-norma agama. Selain itu juga dari segi tindakan whistlebowing seorang auditor syariah selama ini belum secara penuh menerapkan tindakan whistleblowing, masih berdasarkan hasil laporan yang di berikan kepada lembaga yang membutuhkan laporan tersebut dan tidak melakukan tindakan secara mandiri terutama kepada pihak pengawasan eksternal. dari penelitan ini diharapkan dapat memberikan gambaran tentang sumber daya insani dalam bidang audit syariah di indonesia khususnya di Yogyakarta, dengan harapan dapat menjadi rujukan bagi pihak-pihak terkait dalam membuat kebijakan dan peningkatan dalam bidang audit syariah.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: Dr.H.Slamet Haryono, M.Si.Akt. dan Dr. Ibnu Muhdir,M.Ag.
Uncontrolled Keywords: Sumber Daya Insani, Kompetensi, Independensi, Religiusitas, Whistleblowing
Subjects: Hukum Islam
Divisions: Pascasarjana > Thesis > Hukum Islam
Depositing User: Miftahul Ulum [IT Staff]
Date Deposited: 30 Oct 2017 10:38
Last Modified: 30 Oct 2017 10:38
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/27953

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum