SHAFIRA CHAERUNISA, NIM. 13810058 (2018) ANALISIS PENGARUH KUALITAS PELAYANAN, KEPERCAYAAN DAN CITRA MEREK TERHADAP KEPUASAN ANGGOTA DI KOPERASI SIMPAN PINJAM (KSP) ARTHA SEJATI CILACAP JAWA TENGAH. Skripsi thesis, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.
|
Text (ANALISIS PENGARUH KUALITAS PELAYANAN, KEPERCAYAAN DAN CITRA MEREK TERHADAP KEPUASAN ANGGOTA DI KOPERASI SIMPAN PINJAM (KSP) ARTHA SEJATI CILACAP JAWA TENGAH)
13810058_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version Download (7MB) | Preview |
|
![]() |
Text (ANALISIS PENGARUH KUALITAS PELAYANAN, KEPERCAYAAN DAN CITRA MEREK TERHADAP KEPUASAN ANGGOTA DI KOPERASI SIMPAN PINJAM (KSP) ARTHA SEJATI CILACAP JAWA TENGAH)
13810058_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version Restricted to Registered users only Download (6MB) |
Abstract
Kualitas Pelayanan, Kepercayaan, dan Citra Merek merupakan faktor yang mempengaruhi Kepuasan Anggota suatu instansi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Kualitas Pelayanan, Kepercayaan, dan Citra Merek terhadap Kepuasaan Anggota di Koperasi Simpan Pinjam (KSP) Artha Sejati cabang Kroya Cilacap. Metode analisis yang digunakan adalah Regresi Linear Berganda dengan bantuan software Microsoft Excel 2010 dan SPSS 16.0. Data Primer yang digunakan adalah data yang diperoleh melalui wawancara atau kuesioner. Sampel pada penelitian ini adalah anggota koperasi yang sudah pernah melakukan transaksi simpan maupun pinjam dan sudah pernah dinyatakan lunas dari tahun 2014 sampai 2016. Variabel independen terdiri dari Kualitas Pelayanan, Kepercayaan, dan Citra Merek, sedangkan variabel dependen adalah Kepuasan Anggota. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel Kualitas Pelayanan, Kepercayaan, dan Citra Merek secara simultan dan parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kepuasan Anggota di Koperasi Simpan Pinjam (KSP) Artha Sejati Cabang Kroya Cilacap. Nilai dalam penelitian ini 0,544. Hal ini menunjukkan bahwa sebesar 54,4 persen Kepuasan Anggota di Koperasi Simpan Pinjam (KSP) Artha Sejati Cabang Kroya Cilacap dipengaruhi oleh variabel-variabel independen dan sisanya 45,6 persen dipengaruhi oleh variabel di luar model.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information / Supervisor: | IBI SATIBI, S.H.I., M.Si |
Uncontrolled Keywords: | Kualitas Pelayanan, Kepercayaan, Citra Merek, Kepuasan Anggota |
Subjects: | Ekonomi Syariah |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah (S1) |
Depositing User: | Drs. Bambang Heru Nurwoto |
Date Deposited: | 27 Apr 2018 13:28 |
Last Modified: | 06 Aug 2018 08:41 |
URI: | http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/30004 |
Share this knowledge with your friends :
Actions (login required)
![]() |
View Item |