UPAYA PENGEMBANGAN SISTEM PENDIDIKAN ISLAM DI ACEH (STUDI KASUS PADA MA’HAD AL ‘ULUM DINIYAH ISLAMIYAH MESJID RAYA (MUDI MESRA), SAMALANGA, ACEH)

RACHMAT TULLAH, NIM. 1520410045 (2017) UPAYA PENGEMBANGAN SISTEM PENDIDIKAN ISLAM DI ACEH (STUDI KASUS PADA MA’HAD AL ‘ULUM DINIYAH ISLAMIYAH MESJID RAYA (MUDI MESRA), SAMALANGA, ACEH). Masters thesis, UIN SUNAN KALIJAGA.

[img]
Preview
Text (UPAYA PENGEMBANGAN SISTEM PENDIDIKAN ISLAM DI ACEH (STUDI KASUS PADA MA’HAD AL ‘ULUM DINIYAH ISLAMIYAH MESJID RAYA (MUDI MESRA), SAMALANGA, ACEH))
1520410045_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (6MB) | Preview
[img] Text (UPAYA PENGEMBANGAN SISTEM PENDIDIKAN ISLAM DI ACEH (STUDI KASUS PADA MA’HAD AL ‘ULUM DINIYAH ISLAMIYAH MESJID RAYA (MUDI MESRA), SAMALANGA, ACEH))
1520410045_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana pengembangan dalam dunia pendidikan yang telah dilakukan oleh Abu Mudi di Dayah MUDI MESRA. Penelitian ini juga bertujuan untuk melihat kembali pendidikan yang dikembangkan oleh Abu Mudi dalam pertimbangan lain pula menjadi sebuah polemik dalam perjalan pengembangan dan memberikan sebuah pandangan yang timpang tindih dari pihak alumni dan segelintir masyarakat sekitar. Penelitian kualitatif ini dilakukan lewat studi lapangan (field research) dan studi kasus (case study) selama Mei-Juli 2017 di MUDI MESRA. Data dikumpulkan lewat observasi, wawancara mendalam, serta dokumentasi, kemudian dianalisa secara deskriptif (descriptive analysis) dengan teori sistem dari Don Adams. Hasil penelitian ini menunjukkan beberapa hal; Pertama, Abu Mudi memiliki pandangan bahwa pendidikan Islam semakin sulit berkembang dan terhimpit akibat dikotomi, karenanya harus ada integrasi antara pendidikan Islam di dayah dan sekolah umum di semua jenjang termasuk perguruan tinggi guna menjembatani antara sistem pendidikan formal dengan dunia dayah. Dayah dapat diposisikan sebagai penyumbang dasar atau nilai yang kuat bagi pendidikan moral dan agama yang masih minim dalam kurikulum nasional di sekolah.Kedua, pengembangan manajemen kepengurusan dari sentral-personal menjadi manajemen kolektif yayasan Pendidikan Islam Al-‘Aziziyah (YPIA), pengembangan pendidikan mengintergrasikan pendidikan umum dengan agama (non dikotomi) danpenyediaan kelas muadalah (penyetaraan) Ma’had Aly serta konfigurasi kurikulum dayah salafi serta mendirikan berbagai sub-lembaga dan Ketiga, pengembangan sistem pendidikan Islam ini didorong antara lain oleh (1) faktor internal seperti; munculnya kesadaran atas problem-problem yang selama ini tanpa disadari telah muncul di dunia dayah menyangkut kemampuan praktis para santri dan legalitas ijazah, maupun (2) faktor eksternal seperti; perkembangan informasi dan teknologi di masyarakat yang masuk ke lingkungan dayah, berkembangnya pandangan fatalis dimasyarakat bahwa alumni dayah hanya mampu berperan sebatas di kampung saja, adanya dorongan masyarakat, keinginan para santri dan alumni, pengaruh intelektual dan pengalaman belajar para alumni dari luar dayah.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: Dr. Ahmad Arifi, M.Ag.
Uncontrolled Keywords: Teungku H. Abu Hasanoel Basri, Dayah MUDI MESRA, Pengembangan sistem pendidikan Islam
Subjects: Pendidikan Islam (Pesantren)
Divisions: Pascasarjana > Thesis > Pendidikan Islam
Depositing User: Miftahul Ulum [IT Staff]
Date Deposited: 26 Jul 2018 14:46
Last Modified: 26 Jul 2018 14:46
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/30434

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum