STUDI KOMPARATIF MENGENAI KONSEP TAKLIK TALAK MENURUT HUKUM PERKAWINAN INDONESIA DAN HUKUM ISLAM

HUDDA AMRULLAH, NIM. 01360781 (2005) STUDI KOMPARATIF MENGENAI KONSEP TAKLIK TALAK MENURUT HUKUM PERKAWINAN INDONESIA DAN HUKUM ISLAM. Skripsi thesis, UIN SUNAN KAIJAGA.

[img]
Preview
Text (STUDI KOMPARATIF fENGENAI KONSEP TAKLIK TALAK MENlJ RUT HUKUM PERKAWINAN INDONESIA DAN HUKUM ISLA)
BAB I, V, DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (1MB) | Preview
[img] Text (STUDI KOMPARATIF fENGENAI KONSEP TAKLIK TALAK MENlJ RUT HUKUM PERKAWINAN INDONESIA DAN HUKUM ISLA)
BAB II, III, IV.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

TakJik taJak telah lama dikenaJ keberadaannya di Indonesia, sehingga oleh sebagian rnasyarakat telah dianggap sebagai suatu rangkaian yang selalu ada dalam setiap pelaksanaan akad nikah. Mengenai taklik talak tersebut telah diatur dalam pasal 45-46 Kompilasi Hukum Islam, dan pasal t t Peraturan Menteri Agama Nomor 3 Tahun 1975 yang sekaligus menjadi dasar hukum pelaksanaan takhk talak di lndonesia. Taklik taJak di lndonesia biasa dilakukan sesaat setelah dilakukannya akad nikah, dimana suami menggantungkan talak terhadap istrinya pada perbuatan pribadinya. Olen beberapa ahli hukum mengatakan, bahwa lembaga takJik talak di Indonesia merupakan suatu sarana perlindungan bagi pihak istri agar tidak diperlakukan semena-mena oleh suaminya. Dernikian halnya dalam lingkup hukum Islam pun juga terdapat lembaga taklik talak. Kajian mengenai taklik talak dalam hukum Islam pun telah lama dilakukan oleh para ahli hukum. Taklik talak dalam hukum Islam merupakan suatu senjata bagi pihak suami untuk memberikan peringatan kepada istri yang dianggap membangkang darinya. Taklik talak dalam hukum Islam tersebut dilakukan oleh suami dengan menggantungkan talak terhadap istrinya terhadap hal- hal yang ia inginkan agar sang istri patuh padanya. Lembaga taklik talak dalam Hukum Perkawinan lndonesia dan Hukurn Islam dilaksanakan berdasarkan pada ayat Al-Qur'an dan hadis Nabi Muhammad SAW. Kajian terhadap taklik talak menurut Hukum Perkawinan Indonesia dan Hukum Islam menarik untuk dilakukan melihat terdapat beberapa hal yang mengindikasikan persamaan dan perbedaan diantara keduanya. Hukum Islam yang dimaksud dalam kajian ini adalah pembahasan yang terdapat dalam literatur fiqh. Penelitian ini merupakan penelitian kepustakaan yang menekankan kajian terhadap data-data yang bersumber dari beberapa bahan pustaka yang terdapat pambahasan mengenai takJik taJak menurut Hukum Perkawinan Indonesia dan Hukum Islam. kernudian data-data yang terkumpul tersebut dianalisa secara mendalam untuk mendapatkan suatu kesimpulan dan kemudian dikomparasikan,_ Setelah data terkumpul, dianalisa dan dikomparasikan, diharapkan akan terdapat kejelasan mengenai konsep taklik taJak dalam Hukum Perkawinan lndonesia dan konsep taklik talak dalam Hukum Islam. Selain itu dapat pula diketahui persamaan dan perbedaan antara keduanya. Persamaannya yaitu taklik talakdalam Hukum Perkawinan Indonesia dan Hukum Islam merupakan suatu perbuatan yang hukumnya jaiz. merupakan suatu perbuatan hukum sepihak oleh suami dan dapat menjadi alasan jatuhnya talak. Perbedaannya adalah takllk talak dalam Hukum Perkawinan Indonesia dibatasi pada suatu rumusan tertentu, sedangkan dalam Hukum Islam tidak. Taklik talak dalam Hukum Perkawinan Indonesia ditujukan untuk memberikan perlindungan pada pihak istri sedangkan dalam Hukum lslammerupakan salah satu cara bagi suami dalarn menjatuhkan talak.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Hj. FATMA AMILIA, S. Ag, M. Si.
Uncontrolled Keywords: Taklik talak, hukum perkawinan, hukum Islam
Subjects: Perbandingan Madzhab
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Perbandingan Madzab (S1)
Depositing User: Drs. Bambang Heru Nurwoto
Date Deposited: 12 Sep 2018 15:01
Last Modified: 12 Sep 2018 15:01
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/30825

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum