MEMBUNUH ANAK DAN IMPLIKASINYA TERHADAP ABORSI (STUDI PENAFSIRAN M. QURAISH SHIHAB DALAM TAFSIR AL-MISBAH)

ALFI AMALIA, NIM. 13531182 (2018) MEMBUNUH ANAK DAN IMPLIKASINYA TERHADAP ABORSI (STUDI PENAFSIRAN M. QURAISH SHIHAB DALAM TAFSIR AL-MISBAH). Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (MEMBUNUH ANAK DAN IMPLIKASINYA TERHADAP ABORSI (STUDI PENAFSIRAN M. QURAISH SHIHAB DALAM TAFSIR AL-MISBAH))
13531182_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (6MB) | Preview
[img] Text (MEMBUNUH ANAK DAN IMPLIKASINYA TERHADAP ABORSI (STUDI PENAFSIRAN M. QURAISH SHIHAB DALAM TAFSIR AL-MISBAH))
13531182_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (8MB)

Abstract

Penelitian ini membahas mengenai penafsiran M. Quraish Shihab terhadap ayat-ayat larangan membunuh anak serta implikasinya terhadap kasus aborsi, penelitian ini sendiri berawal dari banyaknya kasus kejahatan yang terjadi terhadap anak, dari mulai kekerasan hingga pembunuhan. Dan pada dewasa ini pembunuhan anak tidak hanya terjadi pada dia yang telah lahir akan tetapi juga pada janin yang masih dalam kandungan (aborsi). Pembahasan mengenai aborsi sendiri tidak dijelaskan secara eksplisit di dalam al-Qur’an, sehingga diperlukan kajian yang lebih mendalam. Sebagai pembatasan kajian, penelitian ini menganalisis penafsiran M. Quraish Shihab tentang ayat-ayat larangan membunuh anak di dalam Al- Qur’an, serta bagaimana implikasinya terhadap kasus aborsi. Dengan menggunakan metode deskriptif, penulis berupaya menemukan gambaran pemikiran M. Quraish Shihab berkenaan dengan ayat-ayat larangan membunuh anak serta bagaimana implikasinya terhadap kasus aborsi. Setelah dilakukan eksplorasi secara mendalam, diketahui bahwa menurut M. Quraish Shihab ayat-ayat larangan membunuh anak bukan hanya diperuntukan untuk anak-anak yang telah terlahir di dunia seperti pandangan beberapa ulama, akan tetapi juga janin yang masih dalam kandungan sebagaimana kasus aborsi yang sering terjadi dewasa ini. M. Quraish Shihab mengemukakan bahwa ada persamaan antara aborsi dengan pembunuhan tersebut, pada dampak menghilangkan nyawa yang telah siap atau berpotensi untuk berpartisipasi dalam tugas kekhalifahan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Dr. Afdawaiza, S. Ag., M. Ag.
Uncontrolled Keywords: Quraish Shihab, Tafsir al-Misbah, Aborsi, al-Qur’an
Subjects: Ilmu Alqur’an dan Tafsir
Divisions: Fakultas Ushuludin dan Pemikiran Islam > Ilmu Alqur’an dan Tafsir (S1)
Depositing User: Drs. Mochammad Tantowi, M.Si.
Date Deposited: 14 Jan 2019 11:31
Last Modified: 14 Jan 2019 11:31
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/32400

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum