PROGRAM KEWIRAUSAHAAN SANTRI DALAM MEWUJUDKAN KESEJAHTERAAN (STUDI KASUS DI PONDOK PESANTREN AL-MUMTAZ GUNUNGKIDUL)

RINAWATI, NIM. 14250001 (2018) PROGRAM KEWIRAUSAHAAN SANTRI DALAM MEWUJUDKAN KESEJAHTERAAN (STUDI KASUS DI PONDOK PESANTREN AL-MUMTAZ GUNUNGKIDUL). Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (PROGRAM KEWIRAUSAHAAN SANTRI DALAM MEWUJUDKAN KESEJAHTERAAN (STUDI KASUS DI PONDOK PESANTREN AL-MUMTAZ GUNUNGKIDUL))
14250001_BAB-I_IV_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview
[img] Text (PROGRAM KEWIRAUSAHAAN SANTRI DALAM MEWUJUDKAN KESEJAHTERAAN (STUDI KASUS DI PONDOK PESANTREN AL-MUMTAZ GUNUNGKIDUL))
14250001_BAB-II_SAMPAI_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan mengetahui proses kemandirian dan kesejahteraan yang berada di Pondok Pesantren Al-Mumtaz. Latar belakang penelitian ini adalah banyaknya generasi muda yang konsumtif banyak gengsi dan tidak memiliki skill serta banyaknya anggapan bahwa santri tidak jelas akan bekerja apa setelah lulus dari pesantren. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif deskriptif. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Untuk membatasi subjek, peneliti membatasi subjek penelitian pada santri yang berada di Pondok Pesantren Al-Mumtaz. analisa data dilakukan dengan penyajian data, reduksi data dan penarikan kesimpulan. Teknik validasi untuk menguji keabsahan data, peneliti menggunakan cara triangulasi. Teori yang digunakan pada penelitian menggunakan teori kewirausahaan. Didalam teori kewirausahaan menyatakan bahwa terdapat tahap-tahap dalam menjalankan kewirausahaan diantaranya yaitu Tahap Imitasi dan Duplikasi. Pada tahap ini, santri di Pondok Pesantren Al-Mumtaz diajak untuk mengikuti kegiatan kewirausahaan di berbagai tempat untuk melatih skill yang akan mereka terima dan diterapkan di pesantren. Tahap yang kedua yaitu Duplikasi dan Pengembangan.Pada tahap ini santri di Pondok Pesantren Al-Mumtaz memulai untuk menerapkan apa yang sudah diajarkan pada saat pelatihan di berbagai tempat tersebut. Mereka mulai mengembangkan skill yang mereka terima di Pondok Pesantren Al-Mumtaz dan memulai mencari ide-ide baru untuk melakukan pengembangan. Tahap yang ketiga yaitu menciptakan produk baru. Setelah mengikuti pelatihan dan juga memulai mengembangkan potensi yang sudah mereka tekuni. Santri Pondok Pesantren Al- Mumtaz memulai untuk memproduksi dan mengembangkan dengan nuansa yang berbeda dari yang lain, diantaranya selain di produksi di Pondok Pesantren yang 100% dikerjakan oleh santri, harga yang dipasarkan tidak tergolong mahal. Kegiatan yang diadakan di Pondok Pesantren Al-Mumtaz tersebut menghasilkan dua manfaat diantaranya yang pertama, pemenuhan kebutuhan dasar bagi santri pengabdian. Kedua relasi semakin banyak dan mampu bekerja sama dengan orang-orang yang membantu wirausaha santri di pondok pesantren. kegiatan tersebut didukung oleh pihak pemerintahan dimana sudah melihat hasil karya wirausaha santri. dukungan berupa motivasi dan dana pernah dirsakan oelh tim wirausaha Pondok Pesantren Al-Mumtaz. Dari teori ini, peneliti menghasilkan bahwa teori tersebut benar adanya dan masih terus dikembangkan oleh santri di Pondok Pesantren Al-Mumtaz.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Dr.H. Waryono Abdul Ghafur M.Ag.
Uncontrolled Keywords: kewirausahaan kesejahteraan santri
Subjects: Pekerjaan Sosial
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Ilmu Kesejahteraan Sosial (S1)
Depositing User: Drs. Bambang Heru Nurwoto
Date Deposited: 29 Jan 2019 14:28
Last Modified: 29 Jan 2019 14:28
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/32835

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum