PEMBELAJARAN PAI DALAM KHURUJ GERAKAN JAMAAH TABLIGH

USTAD AL BASIR, NIM. 11410184 (2018) PEMBELAJARAN PAI DALAM KHURUJ GERAKAN JAMAAH TABLIGH. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Other (PEMBELAJARAN PAI DALAM KHURUJ GERAKAN JAMAAH TABLIGH)
11410184_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR PUSTAKA.PDF - Published Version

Download (9MB) | Preview
[img] Other (PEMBELAJARAN PAI DALAM KHURUJ GERAKAN JAMAAH TABLIGH)
11410184_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.PDF - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (5MB)

Abstract

Latar belakang penelitian ini adalah dalam dunia pendidikan tidak dapat dilepaskan dengan yang namanya pembelajaran, dan suatu pembelajaran merupakan salah satu ujung tombak untuk mengaktualisasikan nilai-nilai yang di ajarkan. Oleh karna itu sebuah model pembelajaran yang tepat sangat menentukan di dalam tercapainya dari tujuan belajar itu sendiri. Beraneka ragamnya organisasi atau gerakan keagamaan yang salah satunya adalah gerakan Jama’ah Tabligh harus dimanfaatkan sebagai salah satu penyedia sumber keilmuan maupun sumber analisis untuk menciptakan sebuah pembelajaran PAI yang ideal bagi perkembangan dunia Pendidikan Agama Islam. Melalui metode khurujnya jama’ah tabligh di masjid As-Sholeh Garongan, Turi, Sleman menarik untuk dibahas bagaiaman pembelajaran PAI disana apakah dapat dijadikan sebagai salah satu pembelajaran yang ideal untuk menciptakan peserta didik yang mampu mengaplikasikan keilmuan yang tealah ia peroleh dengan baik dan benar. Penelitian ini merupakan jenis penelitian field research. Adapun pengumpulan datanya menggunakan metode observasi,wawancara, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan teknik-teknik yakni reduksi data, penyajian data, dan pengambilan kesimpulan. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa :1) Khuruj merupakan sebuah metode dakwah yang berisikan serangkaian kegiatan yang telah terkonsep, yang bertujuan untuk menjadikan pelakunya menjadi pribadi yang lebih baik dan menjadikan lingkungan sekitar masjid tempat khuruj menjadi lebih baik puala dari segi ereligiusannnya. 2) Pembelajaran PAI dalam khuruj Jama’ah Tabligh cenderung lebih bersifat pembelajaran yang tradisional. namun serangkaian kegiatan khuruj seperti musyawarah, jaulah, khidmat dan lainnya mampu memperkaya aktifitas pembelajaran dan menjadikan pembelajaran lebih terasa hidup karna memposisikan peserta didik untuk terjun langsung dalam realita yang ada di masyarakat. Adapun saran-saran yang dapat penulis berikan untuk kemajuan dunia pembelajaran PAI adalah sebagai berikut : 1) Pembelajaran PAI hendaknya tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan peserta didik saja namun hendaknya dapat juga menjadikan peserta tersebut tergerak hatinya untuk mendakwahkan rasa iman dan taqwa yang telah ia dapat tersebut ke lingkungan sekitarnya, atauapun di lingkungan keluarganya. 2) Pembelajaran PAI hendaknya selalu di isi juga dengan kegiatan-kegiatan keagamaan yang menarik agar peserta didik lebih mudah menyerap kelimuan yang di ajarkan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Drs. H. Sarjono, M.Si
Uncontrolled Keywords: Khuruj Jama’ah Tabligh, Pembelajaran PAI
Subjects: Pendidikan
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam (S1)
Depositing User: Drs. Mochammad Tantowi, M.Si.
Date Deposited: 12 Feb 2019 14:17
Last Modified: 12 Feb 2019 14:17
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/33109

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum