Arina Ulfa Musrifah, NIM. 14410049 (2018) HUBUNGAN PENGAMALAN NILAI-NILAI PAI DENGAN MOTIVASI MENDESAIN BUSANA MUSLIMAH SISWA KELAS XI TATA BUSANA SMK N 1 SEWON BANTUL. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.
|
Text (HUBUNGAN PENGAMALAN NILAI-NILAI PAI DENGAN MOTIVASI MENDESAIN BUSANA MUSLIMAH SISWA KELAS XI TATA BUSANA SMK N 1 SEWON BANTUL)
14410049_BAB-I_BAB_IV_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version Download (27MB) | Preview |
|
![]() |
Text (HUBUNGAN PENGAMALAN NILAI-NILAI PAI DENGAN MOTIVASI MENDESAIN BUSANA MUSLIMAH SISWA KELAS XI TATA BUSANA SMK N 1 SEWON BANTUL)
14410049_BAB-II_Sampai_BAB_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version Restricted to Registered users only Download (594kB) |
Abstract
Latar belakang penelitian ini adalah seluruh aktifitas manusia seharusnya di dasarkan pada nilai-nilai Agama Islam. Nilai-nilai Agama Islam pada umumnya didapatkan seseorang melalui Pendidikan Agama Islam yang didapatkan di sekolah. Hasil akhir dari Pendidikan Agama Islam adalah pengamalan nilai-nilai Agama Islam. Ketika pengamalan nilai-nilai Pendidikan Agama Islam baik, maka berdampak baik juga bagi dalam kehidupan seseorang secara individu maupun sosial. Hal tersebut akan memotivasi siswa kelas XI Tata Busana SMK N 1 Sewon untuk mengamalkan nilai-nilai ajaran Agama Islam yang didapat, salah satunya yaitu dalam hal mendesain busana muslimah. SMK N 1 Sewon Bantul mempunyai banyak kegiatan keagamaan yang mampu meningkatkan pengamalan nilai-nilai Pendidikan Agama Islam, namun karena latar belakang siswa berbeda-beda tidak menutup kemungkinan dalam aktivitas sehariharinya tidak mengamalkan nilai-nilai Pendidikan Agama Islam tersebut. Tujuan dari penelitian ini adalah: (1) untuk mendeskripsikan tingkat motivasi mendesain busana muslimah siswa kelas XI Tata Busana SMK N 1 Sewon Bantul, (2) Untuk mendeskripsikan tingkat pengamalan nilai-nilai Pendidikan Agama Islam siswa kelas XI Tata Busana SMK N 1 Sewon Bantul, dan (3) Untuk menguji secara empiris hubungan pengamalan nilai-nilai Pendidikan Agama Islam dengan motivasi mendesain busana muslimah siswa kelas XI Tata Busana SMK N 1 Sewon Bantul. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan populasi siswa kelas XI Tata Busana SMK N 1 Sewon Bantul. Dengan teknik cluster random sampling diperoleh 59 siswa. Pengumpulan data menggunakan teknik angket, dokumentasi, dan wawancara. Analisis data meliputi analisis deskriptif korelasi product moment. Hasil penelitin menunjukkan: (1) motivasi mendesain busana muslimah siswa kelas XI Tata Busana SMK N 1 Sewon Bantul secara umum dikategorikan tinggi yaitu sebesar 96,61%.(2)pengamalan nilai-nilai Pendidikan Agama Islam siswa dikategorikan tinggi yaitu sebesar 93,2%.(3) terdapat hubungan Positif yang sangat signifikan antara pengamalan nilai-nilai Pendidikan Agama Islam dengan motivasi mendesain busana muslimah siswa kelas XI Tata Busana SMK N 1 Sewon Bantul (r xy 0,354 dalam taraf signifikansi 1%).
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Sri Purnami, S.Psi., MA |
Uncontrolled Keywords: | Pengamalan Nilai-Nilai PAI, Motivasi Mendesain Busana Muslimah |
Subjects: | Pendidikan |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam (S1) |
Depositing User: | Drs. Mochammad Tantowi, M.Si. |
Date Deposited: | 15 Feb 2019 10:26 |
Last Modified: | 15 Feb 2019 10:26 |
URI: | http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/33205 |
Share this knowledge with your friends :
Actions (login required)
![]() |
View Item |