NILAI-NILAI KEPEMIMPINAN DALAM BUKU PAI DAN BUDI PEKERTI SMP/MTs KELAS VII KURIKULUM 2013

Nur Wahyuning Welas, NIM. 12410133 (2019) NILAI-NILAI KEPEMIMPINAN DALAM BUKU PAI DAN BUDI PEKERTI SMP/MTs KELAS VII KURIKULUM 2013. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA.

[img]
Preview
Text (NILAI-NILAI KEPEMIMPINAN DALAM BUKU PAI DAN BUDI PEKERTI SMP/MTs KELAS VII KURIKULUM 2013)
12410133 _ BAB I_ IV_DAFTAR PUSTAKA _.pdf - Published Version

Download (9MB) | Preview
[img] Text (NILAI-NILAI KEPEMIMPINAN DALAM BUKU PAI DAN BUDI PEKERTI SMP/MTs KELAS VII KURIKULUM 2013)
12410133 _ BAB II, III.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (4MB)

Abstract

NUR WAHYUNING WELAS, Nilai-Nilai Kepemimpinan Dalam Buku PAI dan Budi Pekerti SMP/MTs Kelas VII Kurikulum 2013. Skripsi. Yogyakarta: Jurusan Pendidikan Agama Islam Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Sunan Kalijaga, 2019. Latar belakang masalah penelitian ini berawal dari banyaknya kasus penyalahgunaan jabatan oleh pemimpin pemerintahan. Hal ini menegaskan pentingnya membentuk seorang pemimpin yang ideal dengan penerapan nilainilai kepemimpinan bagi generasi mudanya. Nilai tersebut dapat diintegrasikan dalam buku pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti khususnya tingkat SMP/MTs kelas VII Kurikulum 2013. Tujuan skripsi ini adalah untuk mengetahui isi buku dan nilai-nilai kepemimpinan dalam bukuPAI dan Budi Pekerti Kurikulum 2013 SMP/MTs Kelas VII Kurikulum 2013. Penelitian ini adalah penelitian kepustakaan dengan pendekatan filosofis dan rasionalistik. Pengumpulan data menggunakan metode dokumentasi dengan sumber data primer buku Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti SMP/MTs Kelas VII Kurikulum 2013 dan salah satu data skundernya yaitu buku Pemimpin dan Kepemimpinan dalam Organisasi, karya Veithzal Rivai, dkk. Sedangkan analisis datanya menggunakan content anlisis (analisis isi), yaitu teknik analisis untuk membuat kesimpulan dengan cara mengidentifikasi karakteristik tertentu pada pesan-pesan dari suatu teks secara sistematis dan objektif. Penelitian ini menggunakan dua jenis analisis isi yaitu analisis kejelasan isi dan analisis isi tersembunyi. Analisis kejelasan isi menggunakan prosedur analisis Mayring dan analisis isi tersembunyi menggunakan analisis statistik deskriptif. Hasil Penelitian terhadap buku PAI dan Budi Pekerti SMP/MTs Kelas VII Kurikulum 2013, yaitu: (1) Isi buku PAI dan Budi Pekerti SMP/MTs Kelas VII Kurikulum 2013 terdiri dari 13 bab dengan 8-9 yang meliputi peta konsep, sub bab renungkanlah, sub bab cermatilah, 3-4 sub bab materi sub bab rangkuman dan sub bab ayo berlatih. (2) Nilai-nilai kepemimpinan dalam buku PAI dan Budi Pekerti SMP/MTs Kelas VII Kurikulum 2013 ditinjau dari 3 aspek yaitu asas-as kepemimpinan, prinsip-prinsip kepemimpinan dan nilai kepemimpinan. Dalam buku ini terdapat tiga asas kepemimpinan yaitu asas kemanusiaan,asas efisiensi dan asas kesejahteraan dan kebahagiaan yang merata. Terdapat pula delapan prinsip-prinsip kepemimpinan yang melipuli: saling menghormati dan memulyakan, menyebar kasih sayang, keadilan, persamaan, perlakuan yang sama, berpegang pada akhlak yang utama, kebebasan dan menepati janji. Sedangkan nilai kepemimpinan dalam buku tersebut ada sepuluh, antara lain: cerdas, ikhlas berkorban, bertangungu jawab, percaya diri, empati, inovatif, toleran, sederhana, efektif dan efisien, dan keteladanan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Drs. Nur Hamidi, M.A.
Uncontrolled Keywords: Nilai-Nilai Kepemimpinan, PAI dan Budi Pekerti.
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Kependidikan Islam (S1)
Depositing User: Sugeng Hariyanto, SIP (sugeng.hariyanto@uin-suka.ac.id)
Date Deposited: 16 Jan 2020 11:29
Last Modified: 16 Jan 2020 11:30
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/35132

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum