PERBEDAAN SIKAP TANGGUNG JAWAB PESERTA DIDIK KELAS V MIN 2 BANTUL MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE LEARNING METODE THINK PAIR SHARE (TPS)

Arina Linta Fauziah, NIM. 13480029 (2019) PERBEDAAN SIKAP TANGGUNG JAWAB PESERTA DIDIK KELAS V MIN 2 BANTUL MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE LEARNING METODE THINK PAIR SHARE (TPS). Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (PERBEDAAN SIKAP TANGGUNG JAWAB PESERTA DIDIK KELAS V MIN 2 BANTUL MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE LEARNING METODE THINK PAIR SHARE (TPS))
11120090_BAB I_V.pdf - Published Version

Download (7MB) | Preview
[img] Text (PERBEDAAN SIKAP TANGGUNG JAWAB PESERTA DIDIK KELAS V MIN 2 BANTUL MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE LEARNING METODE THINK PAIR SHARE (TPS))
11120090_BAB-II_IV.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (7MB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui “Perbedaan Sikap Tanggung Jawab Peserta Didik Kelas V MIN 2 Bantul Menggunakan Model Pembelajaran Cooperative Learning Metode Think Pair Share (TPS)”. Variabel yang diukur adalah sikap tanggung jawab peserta didik kelas V MIN 2 Bantul pada mata pelajaran Akidah Akhlak, Fikih, dan Al-Qur’an Hadits. Penelitian ini menggunakan eksperimen semu (quasi experiment). Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas V MIN 2 Bantul yang berjumlah 58 peserta didik, yang terdiri dari 2 kelas. Kelas V A sebagai kelas eksperimen dan kelas V B sebagai kelas kontrol. Pada penelitian ini, pengumpulan data menggunakan observasi, angket, dan dokumentasi. Teknik analisis data berupa uji prasyarat dan uji hipotesis. Uji prasyarat berupa normalitas dan homogenitas sedangkan uji hipotesis menggunakan analisis statistika parametrik pada hasil angket dan non parametrik pada hasil observasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Tidak terdapat perbedaan sikap tanggung jawab antara peserta didik yang mengikuti pembelajaran dengan model pembelajaran Cooperative Learning metode Think Pair Share (TPS) dan peserta didik yang mengikuti pembelajaran dengan metode pembelajaran konvensional. Hal tersebut ditunjukkan dari hasil hipotesis uji t-test data skor pre angket dan post angket sikap tanggung jawab kelas eksperimen dan kelas kontrol diperoleh -2,006 < -1,2 < 2,006. Dapat dilihat bahwa ttabel2, 006 sedangkan thitung: -1,2, maka Ha ditolak dan H0 diterima.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Luluk Maulu’ah, M.Si.
Uncontrolled Keywords: Perbedaan, Metode Think Pair Share (TPS), Tanggung Jawab
Subjects: Manajemen dan Kebijakan Pendidikan Islam
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (S1)
Depositing User: H. Zaenal Arifin, S.Sos.I., S.IPI.
Date Deposited: 28 Jun 2019 15:40
Last Modified: 28 Jun 2019 15:40
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/35334

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum