PERKEMBANGAN TINGKAT KESEHATAN BMT BINA INSAN DI GEMBONG PATI MENURUT STANDAR PENILAIAN PINBUK PADA TAHUN 1999-2003

ANIS FITHRIYANI, NIM. 00390323 (2005) PERKEMBANGAN TINGKAT KESEHATAN BMT BINA INSAN DI GEMBONG PATI MENURUT STANDAR PENILAIAN PINBUK PADA TAHUN 1999-2003. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (PERKEMBANGAN TINGKAT KESEHATAN BMT BINA INSAN DI GEMBONG PATI MENURUT STANDAR PENILAIAN PINBUK PADA TAHUN 1999-2003)
00390323-BAB I, V, DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (4MB) | Preview
[img] Text (PERKEMBANGAN TINGKAT KESEHATAN BMT BINA INSAN DI GEMBONG PATI MENURUT STANDAR PENILAIAN PINBUK PADA TAHUN 1999-2003)
00390323-BAB II, III, IV.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (5MB)

Abstract

BMT Bina Insan adalah bagian dari lembaga ekonomi syari'ah yang pertama dan satu-satunya di kecamatan Gembong. Sehingga BMT Bina Insan memiliki tugas yang amat berat sebagai lembaga da'wah dibidang ekonomi dan sebagai lembaga keuangan yang bertujuan mendorong pertumbuhan kesejahteraan ekonomi. Dalam kondisi masyarakat yang sudah menjalankan bunga/riba, tugas ini menjadi tantangan sangat berat. Di satu sisi BMT Bina Insan hams menyampaikan kebenaran syari' ah dengan segala risiko dan tantangan, di sisi lain BMT Bina Insan dituntut untuk mencapai tingkat kesehatan operasional dan kualitas kelembagaan yang kokoh. Sebagaimana lembaga keuangan pada umumnya.Untuk menjalankan tugas tersebut dengan baik, kesehatan BMT merupakan prasyarat utama, karena keberlangsungan dan berfungsinya dengan baik sebuah BMT ditentukan oleh tingkat kesehatan BMT. Realitas yang terjadi di BMT Bina lnsan Gembong Pati merupakan fenomena yang menarik untuk diteliti. Fenomena yang dijadikan permasalahan ini adalah bagaimanakah perkembangan tingkat kesehatan BMT Bina Insan di Gembong Pati dilihat dari aspek manajemen dan organisasinya (aspek jasadiyah) pada tahun 1999-2003 dan bagaimanakah perkembangan tingkat kesehatan BMT Bina Insan di Gembong Pati dilihat dari aspek mekanisme pengelolaan dan fungsi pelayanan (aspek ruhiyah) pada tahun 1999-2003. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan, sedangkan metode pengumpulan data yang digunakan yaitu wawancara, kuesioner dan dokumentasi. Teknik analisisis data yang digunakan yaitu deskriptif kuantitatif dan deskriptif kualitatif. Berdasarkan data yang telah dianalisis dapat diketahui tingkat kesehatan aspek jasadiyah BMT Bina Insan pada tahun 1999 sampai 2003 dilihat dari aspek kinerja keuangan, kelembagaan dan manajemen diperoleh hasil bahwa: kinerja keuangan BMT Bina Insan dinilai sehat. Dengan perolehan total skor pada tahun 1999 sebesar 3,88, pada tahun 2000 diperoleh total skor 3,65. Pada tahun 2001 diperoleh total skor 3,6. Sedangkan pada tahun 2002 diperoleh total skor 3,68 dan pada tahun 2003 diperoleh total skor 4. Dilihat dari aspek kelembagaan BMT Bina Insan dinilai cukup sehat dengan total skor pada tahun 1999 dan 2000 sebesar 2,85 dan pada tahun 2001 sampai 2003 dengan total skor 2,85. Dilihat dari aspek manajemen BMT Bina Insan pada tahun 1999 sampai 2001 dinilai cukup sehat dengan total skor 2,5. Sedangkan pada tahun 2002 dan 2003 dinilai sehat dengan total skor 3,55. Tingkat kesehatan aspek ruhiyah BMT Bina Insan dilihat dari aspek visi dan misi dinilai sehat dengan total skor 4, dilihat dari aspek kepekaan sosial BMT Bina Insan dinilai cukup sehat dengan total skor 2,95. Sedangkan dilihat dari aspek rasa memiliki dan pelaksanaan prinsip-prinsip syariah dinilai seliat dengan total skor 4.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Drs. H. SYAFAUL MUDAWAM, MA. MM
Uncontrolled Keywords: BMT Bina Insan, Ekonomi Syari'ah
Subjects: Keuangan Islam
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Keuangan Islam (S1)
Depositing User: Drs. Mochammad Tantowi, M.Si.
Date Deposited: 11 Jul 2019 11:26
Last Modified: 11 Jul 2019 11:26
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/35639

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum