KONSEP PENGETAHUAN TERTINGGI DALAM FILM KUNGFU PANDA (2008): STUDI ANALISIS FILSAFAT TAO

Lailatul Nur Rohmah, NIM.15510004 (2019) KONSEP PENGETAHUAN TERTINGGI DALAM FILM KUNGFU PANDA (2008): STUDI ANALISIS FILSAFAT TAO. Skripsi thesis, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.

[img]
Preview
Text (KONSEP PENGETAHUAN TERTINGGI DALAM FILM KUNGFU PANDA (2008): STUDI ANALISIS FILSAFAT TAO)
15510004_BAB-I_BAB-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (1MB) | Preview
[img] Text (KONSEP PENGETAHUAN TERTINGGI DALAM FILM KUNGFU PANDA (2008): STUDI ANALISIS FILSAFAT TAO)
15510004_BAB-II_sampai-SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini berjudul Konsep Pengetahuan Tertinggi dalam Film Kungfu Panda (2008): analisis filsafat Tao merupakan penelitian yang mencoba untuk menganalisis jenis-jenis pengetahuan yang ada dalam film Kungfu Panda (2008) dengan menggunakan filsafat Tao. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui secara mendalam bagaimana pengetahuan tertinggi dalam filsafat Tao, dan bagaimana pengetahuan tertinggi yang disampaikan dalam film Kungfu Panda (2008). Penelitian ini tergolong penelitian kualitatif dan menggunakan metode library research yaitu dengan menjadikan bahan pustaka sebagai sumber data, dalam pengumpulan data penulis menggunakan teknik observasi dan dokumentasi untuk mengumpulkan data-data primer yang dikutib dari buku secara langsung dan data-data sekunder yang tidak secara langsung berbicara tentang pokok persoalan, adapun dalam pengolahan data penulis menggunakan metode deskriptif analisis kritis dan untuk menguraikannya penulis menggunakan teknik induktif dan deduktif. Dari hasil penelitian, menunjukkan bahwa terdapat konsep pengetahuan tertinggi dan jenis pengetahuan lain dalam film Kungfu Panda (2008). Adapun konsep pengetahuan tertinggi yang disampaikan dalam film tersebut adalah pengetahuan yang bukan pengetahuan, tapi bukan berarti tidak memiliki pengetahuan, melainkan perlu untuk dipahami lebih mendalam bahwa pengetahuan yang bukan pengetahuan tersebut sebagai memiliki pengetahuan yang bukan pengetahuan atau pengetahuan yang tak terbatas. Tidak memiliki pengetahuan dimaksudkan untuk menandai bahwa sejak semula manusia tidak berpengetahuan. Sementara pengetahuan yang lain adalah pengetahuan yang terbatas (duniawi) yang mana masih terdapat distingsi benar dan salah dalam menilai sesuatu.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Novian Widiadharma, S. Fil., M. Hum,
Uncontrolled Keywords: Pengetahuan Tertinggi, Film Kungfu Panda (2008), Filsafat Tao
Subjects: Aqidah Filsafat
UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta > Aqidah Filsafat
Divisions: Fakultas Ushuludin dan Pemikiran Islam > Aqidah dan Filsafat Islam (S1)
Depositing User: Drs. Bambang Heru Nurwoto
Date Deposited: 16 Jan 2020 09:32
Last Modified: 16 Jan 2020 09:32
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/37450

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum