IMPLEMENTASI METODE YANBU’A DALAM PEMBELAJARAN MEMBACA AL-QUR’AN PADA KELOMPOK A1 DI TK NURUL UMMAH KOTAGEDE YOGYAKARTA TAHUN AJARAN 2018/2019

ISTIMAGHFIROH, NIM. 15430078 (2019) IMPLEMENTASI METODE YANBU’A DALAM PEMBELAJARAN MEMBACA AL-QUR’AN PADA KELOMPOK A1 DI TK NURUL UMMAH KOTAGEDE YOGYAKARTA TAHUN AJARAN 2018/2019. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (IMPLEMENTASI METODE YANBU’A DALAM PEMBELAJARAN MEMBACA AL-QUR’AN PADA KELOMPOK A1 DI TK NURUL UMMAH KOTAGEDE YOGYAKARTA TAHUN AJARAN 2018/2019)
15430078_BAB I_BAB V_DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (20MB) | Preview
[img] Text (IMPLEMENTASI METODE YANBU’A DALAM PEMBELAJARAN MEMBACA AL-QUR’AN PADA KELOMPOK A1 DI TK NURUL UMMAH KOTAGEDE YOGYAKARTA TAHUN AJARAN 2018/2019)
15430078_BAB II_III_IV.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (8MB)

Abstract

Latar belakang penelitian ini adalah pentingnya Al-Qur’an sebagai pedoman dan petunjuk hidup bagi umat Islam, maka sebagai umat Islam hendaknya belajar membaca dan memahami Al-Qur’an dengan benar sesuai kaidah aturan dalam membaca. Pada dasarnya belajar Al-Qur’an dapat dilakukan dengan berbagai macam metode yang berkembang di masyarakat salah satunya metode Yanbu’a. Metode Yanbu’a adalah metode baca tulis dan menghafal Al-Qur’an yang disusun oleh KH. Muhammad Ulin Nuha Arwani dari Pondok Tahfidh Yanbu’ul Qur’an Kudus. Cara membacanya santri tidak boleh mengeja membaca langsung disesuaikan dengan makhorijul huruf. Yanbu’a berarti sumber, yang mengambil dari kata Yanbu’ul Qur’an yang artinya sumber Al-Qur’an. TK Nurul Ummah Kotagede Yogyakarta salah satu TK yang menerapkan metode Yanbu’a dalam pembelajaran membaca Al-Qur’an. Metode ini mudah dipahami, ringkas, praktis dan ada jilid pemulanya. Adapun tujuan penelitian ini adalah : (1) Mendiskripsikan Implementasi metode Yanbu’a dalam Pembelajaran membaca Al-Qur’an pada kelompok A1 di TK Nurul Ummah Kotagede Yogyakarta, (2) Menjelaskan faktor pendukung dan penghambat dalam Pembelajaran membaca Al-Qur’an dengan metode Yanbu’a pada kelompok A1. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan yang menggunakan pendekatan deskriptif-kualitatif, dengan mengambil lokasi penelitian di TK Nurul Ummah Kotagede Yogyakarta kelompok A1. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode observasi partisipasif, wawancara tersetruktur dan semi tersetruktur, dan teknik dokumentasi. Pengumpulan data dilakukan dengan menggali sumber data dari Kepala Sekolah, guru, anak, dan orang tua, juga pengamatan langsung terhadap penerapan metode Yanbu’a. Analisis data menggunakan teknik analisis interaktif Model Miles and Huberman, yang meliputi reduksi data, penyajian data, dan menarik kesimpulan. Teknik pengecekan keabsahan data menggunakan tringulasi data. Hasil penelitian menunjukkan: 1) Implementasi metode Yanbu’a diawali dengan pengkondisian anak, doa pembuka, pengenalan hururf hijaiyyah secara klasikal dilanjutkan sorogan, dan terakhir doa penutup. Materi disesuaikan dengan bimbingan mengajar tiap juz. Metode Yanbu’a dilaksanakan 4 kali dalam seminggu yaitu setiap hari senin sampai kamis pukul 10.00-11.00 WIB pada kegiatan akhir pembelajaran. Pengajaran metode ini menggunakan model pembelajaran klasikal dan sorogan, dibantu dengan alat peraga kitab Yanbu’a. 2) Adapun faktor pendukung pembelajaran membaca Al-Qur’an dengan metode Yanbu’a meliputi: Kemampuan guru pengajar Yanbu’a, komunikasi yang baik antara guru dan orang tua, jadwal yang tersetruktur, ketersediaan kitab Yanbu’a, dan bimbingan orang tua di rumah, dan semangat anak. Sedangkan faktor penghambatnya meliputi kurangnya semangat anak, anak yang cedal, konsentrasi anak, waktu terbatas, kurangnya bimbingan dan perhatian Orang tua.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Dr. H. Suismanto, M.Ag
Uncontrolled Keywords: Pembelajaran Membaca Al-Qur’an, Metode Yanbu’a.
Subjects: Pendidikan > Metode Pembelajaran
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Islam Anak Usia Dini (S1)
Depositing User: Drs. Mochammad Tantowi, M.Si.
Date Deposited: 03 Feb 2020 08:47
Last Modified: 03 Feb 2020 08:47
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/37915

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum