Pemanfaatan Ayat-Ayat Al-Qur'an untuk Men-ta’bir Mimpi (Studi terhadap Praktik Ibnu Sirin Dalam Memanfaatkan Ayat-ayat Al-Qur’an dalam Kitab Muntakhab al-Kalam fi tafsir al-Ahlam)

Muhammad Mukid Ali, 01530730 (2006) Pemanfaatan Ayat-Ayat Al-Qur'an untuk Men-ta’bir Mimpi (Studi terhadap Praktik Ibnu Sirin Dalam Memanfaatkan Ayat-ayat Al-Qur’an dalam Kitab Muntakhab al-Kalam fi tafsir al-Ahlam). Skripsi thesis, UIN Sunan Kalijaga.

[img]
Preview
Text (Pemanfaatan Ayat-Ayat Al-Qur'an untuk Men-ta’bir Mimpi (Studi terhadap Praktik Ibnu Sirin Dalam Memanfaatkan Ayat-ayat Al-Qur’an dalam Kitab Muntakhab al-Kalam fi tafsir al-Ahlam))
01530730_BAB I_V.pdf - Published Version

Download (5MB) | Preview
[img] Text (Pemanfaatan Ayat-Ayat Al-Qur'an untuk Men-ta’bir Mimpi (Studi terhadap Praktik Ibnu Sirin Dalam Memanfaatkan Ayat-ayat Al-Qur’an dalam Kitab Muntakhab al-Kalam fi tafsir al-Ahlam))
01530730_BAB II_BAB III_BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (8MB)

Abstract

Eksistensi manusia adalah eksistensi yang purna. Realitas sain dan teknologi yang semakin hari menuju kesernpurnaan, sernakin hari justru sernakin menuju realitas eksistensi manusia itu sendiri, karena rnanusia diciptakan dengan wujud fi ahsani taqwim, yaitu kesempurnaan bentuk atau wujud baik fisik (baca:hardware) ataupun psikis (baca: software). Manusia dengan komponen-komponen kasarnya, seperti tangan, kaki, mulut dan perut tidak ubahnya piranti hardware dalam komponen computer. Sedangkan keinginan, angan-angan, fikiran dan mimpi serta lainnya, menetapkan piranti lunak atau software. Sebagaimana komponen-komponen hardware yang tidak ada gunanya sama sekali tanpa adanya komponen-komponen software dalam computer, maka begitulah manusia yang tidak ada artinya sama sekali - komponen kasamya -tanpa adanya komponen software. Maka sangat aneh kemudian, jika ada yang mengatakan bahwa 'mimpi' tidak ada artinya sama sekali, dan 'mimpi' hanya bermanfaat sebagai bunga tidur saja. Pemyataan ini merupakan suatu kenaifan kalau dalam diri manusia ada yang tidak bermanfaat bagi manusianya itu sendiri, atau berrnanfaat tapi manfaatnya hanya manfaat yang sia-sia. Hal ini bertentangan dengan pernyataan seorang Ulil Albab di dalam al-Qur'an yang mengatakan"Rabbana ma khalaqta haza batila". Mimpi, merupakan perangkat atau mediator Tuhan yang dimiliki setiap manusia untuk memberikan beberapa informasi tentang suatu kejadian yang sangat bermanfaat baik untuk diri pemimpi ataupun untuk orang lain. Dengan begitu, mengetahui teori membaca mimpi adalah sesuatu yang sangat urgen bagi setiap orang yang mau memaksimalkan potensi diri dengan memanfaatkan perangkat-perangkat software-nya yang ada dalam diri setiap rnanusia. Teori membaca mimpi atau men-ta 'wil, sebagaimana yang ditawarkan Ibnu Sirin ini, merupakan teori membaca simbol-simbol. Namun, karena simbol-simbol yang ada dalam dimensi mimpi terdapat nilai-nilai sakralnya, yaitu bahwa simbol-simbol tersebut adalah kiriman Tuhan, maka cara memaknai atau membacanya pun harus melalui bantuan bahasa-bahasa Tuhan, baik secara langsung (al-Qur'an dan Hadis) ataupun yang tidak secara langsung yaitu selain al-Qur'an dan Hadis. Jika nabi Yusuf as. men-ta'wil mimpi dengan wahyu Allah SWT. secara langsung, maka lbnu Sirin juga men-ta'wil rnimpi dengan wahyu Allah SWT., hanya saja tidak secara langsung. Pernanfaatan ini didasarkan pada sebuah kenyataan bahwa al-Qur'an sesuai dengan karakterlstik manusia. Jadi, membaca manusia dengan segala sistemnya yang dimiliki, juga bisa diakses rnelalui pembacaan terhadap al-Qur'an, baik yang hendak dibaca tersebut perangkat hardware (fisiknya) maupun software (psikisnya). Demiikianlah, lbnu Sirin kemudian memanfaatkan ayat-ayat al-Qur'an dan Hadis yang merupakan wahyu Tuhan, sebagai alat untuk membaca mimpi, di samping karena al-Qur'an merupakan tibyanan likulli syai-in' baik secara teks maupun isyari juga karena al-Qur'an datang dari Sang Pencipta mimpi itu sendiri dan menamakannya sebagia 'busyra minallah '.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Drs. M. Mansur, M.Ag
Uncontrolled Keywords: ta’bir Mimpi, Ibnu Sirin, Kitab Muntakhab al-Kalam fi tafsir al-Ahlam
Subjects: Tafsir Al-Qur'an
Divisions: Fakultas Ushuludin dan Pemikiran Islam > Tafsir Hadist (S1)
Depositing User: Ida Nor'aini Hadna , M.Pd.
Date Deposited: 29 Dec 2020 12:25
Last Modified: 29 Dec 2020 12:25
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/41743

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum