ANALISIS PENENTUAN SEKTOR UNGGULAN DALAM PERENCANAAN PEMBANGUNAN EKONOMI DI PROVINSI RIAU PERIODE 2012-2018

MUHAMMAD PASHLAH NIRWANA, NIM. 16810002 (2019) ANALISIS PENENTUAN SEKTOR UNGGULAN DALAM PERENCANAAN PEMBANGUNAN EKONOMI DI PROVINSI RIAU PERIODE 2012-2018. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (ANALISIS PENENTUAN SEKTOR UNGGULAN DALAM PERENCANAAN PEMBANGUNAN EKONOMI DI PROVINSI RIAU PERIODE 2012-2018)
16810002_BAB I_BAB_TERAKHIR_DAFTAR_PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview
[img] Text (ANALISIS PENENTUAN SEKTOR UNGGULAN DALAM PERENCANAAN PEMBANGUNAN EKONOMI DI PROVINSI RIAU PERIODE 2012-2018)
16810002_BAB II_S.D._SEBELUM_BAB_TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (5MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis sektor-sektor ekonomi di Provinsi Riau dan menganalisis perubahan sektor-sektor tersebut dari awalnya merupakan sektor unggulan sekarang menjadi sektor non-unggulan di Provinsi Riau. Dapat dilihat berdasarkan kontribusi sektor primer yang kian menurun setiap tahunnya, namun untuk sektor sekunder dan tersier mengalami peningkatan. Selain kontribusi, dihitung laju pertumbuhan tiap-tiap sektor. Laju pertumbuhan juga demikian mengalami fluktuasi. Sektor primer seperti sektor pertambangan dan penggalian sekarang sudah tidak menjadi sektor unggulan di Provinsi ini. Hal ini disebabkan karena minyak bumi merupakan sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui sehingga jumlahnya menjadi terbatas, dan hal itu sebanding dengan permintaan yang sangat banyak. Model yang digunakan dalam penelitian ini bersifat kuantitatif dengan studi pustaka. Alat penguji menggunakan analisis Tipologi Klassen, Location Quotient (LQ), Shift Share, Model Rasio Pertumbuhan (MRP) dan Overlay. Data yang digunakan dalam pengolahannya menggunakan data sekunder Time Series dari periode 2012-2018 yang didapat dari Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Riau dan PDB Nasional. Berdasarkan hasil alat analisis yang digunakan menunjukkan bahwa terjadi perubahan pada sektor-sektor ekonomi. Dari awalnya merupakan sektor unggulan sekarang sudah menjadi sektor non-unggulan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Muhammad Ghafur Wibowo, S.E., M.Sc.,
Uncontrolled Keywords: Sektor ekonomi, Tipologi Klassen, Location Quotient (LQ), Shift Share, Model Rasio Pertumbuhan (MRP), Overlay, sektor unggulan dan non-unggulan.
Subjects: Ekonomi Islam
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah (S1)
Depositing User: Drs. Mochammad Tantowi, M.Si.
Date Deposited: 22 Jan 2021 09:33
Last Modified: 22 Jan 2021 09:33
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/41872

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum