OTORITAS KIAI DARI PANGGUNG DAKWAH: Studi terhadap Pengajian Anwar Zahid

AFINA AMNA, NIM.: 17200010086 (2019) OTORITAS KIAI DARI PANGGUNG DAKWAH: Studi terhadap Pengajian Anwar Zahid. Masters thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img] Text (OTORITAS KIAI DARI PANGGUNG DAKWAH: Studi terhadap Pengajian Anwar Zahid)
17200010086 BAB II SAMPAI SEBELUM BAB TERAKHIR.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB) | Request a copy
[img]
Preview
Text (OTORITAS KIAI DARI PANGGUNG DAKWAH: Studi terhadap Pengajian Anwar Zahid)
1720010086_BAB I.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview

Abstract

Tesis ini mengkaji tentang otoritas kiai yang didapat dari panggung dakwah, dengan studi kasus pada Kiai Anwar Zahid. Pertanyaan utama penelitian ini yaitu bagaimana Anwar Zahid mendapatkan otoritasnya lewat bagaimana dia menyampaikan pengajiannya. Tesis ini bertujuan untuk mengungkap bagaimana bahasa dan retorika kiai dapat berpengaruh dalam membangun otoritasnya sebagai kiai. Teori yang digunakan dalam tesis ini adalah teori tentang otoritas dan retorika. Data dalam tesis ini diperoleh melalui penelitian lapangan dengan melakukan observasi mendalam terhadap pengajian Anwar Zahid dengan hadir langsung pada pengajian-pengajian Anwar Zahid dibeberapa tempat. Selain itu penulis juga melakukan wawancara kepada Anwar Zahid, manajer, istri, sopir pribadi, masyarakat desa sekitar Anwar Zahid tinggal, masyarakat yang hadir dalam pengajian Anwar Zahid dan kepada pendengar pengajian Anwar Zahid. Hasil penelitian ini menujukkan bahwa otoritas kiai bisa didapatkan dari panggung dakwah lewat bagaimana dia mengolah retorikanya di depan masyarakat dan pendengarnya untuk mengajak mereka sehingga masyarakat mematuhi apa yang dia sampaikan dan mengakuinya sebagai kiai. Otoritas kiai yang selama ini hanya bisa didapatkan karena mempunyai pondok pesantren atau dari keturunan keluarga kiai, pada fenomena Anwar Zahid, hal ini tidak berlaku. Tesis ini memberi kontribusi baru dalam diskusi tentang otoritas dan retorika. Dalam penelitian ini penulis menemukan bahawasanya otoritas kiai tidak hanya berasal dari keturunan dan tidak hanya berasal dari kepemilikan pondok pesantren. Anwar Zahid menjadi antitesis dari penelitian sebelumnya yang menujukkan bahwa Anwar Zahid dapat menjadi kiai karena kecakapannya di panggung dakwah. Selain itu, studi ini berpendapat bahwa dengan beretorika, kiai dapat membangun otoritasnya.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: Pembimbing: Dr. Sumarwoto, MA
Uncontrolled Keywords: Anwar Zahid; Otoritas Kiai; Retorika
Subjects: Komunikasi Sosial
Divisions: Pascasarjana > Thesis > Interdisciplinary Islamic Studies > Kajian Komunikasi dan Masyarakat Islam
Depositing User: Drs. Mochammad Tantowi, M.Si.
Date Deposited: 01 Mar 2021 14:13
Last Modified: 09 May 2023 13:55
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/42078

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum