BIMBINGAN KEAGAMAAN UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA AL-QUR’AN SANTRI RUMAH QURAN AL HUDA KLATEN JAWA TENGAH

Rifki Yuldi Pratama, NIM 17102020067 (2020) BIMBINGAN KEAGAMAAN UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA AL-QUR’AN SANTRI RUMAH QURAN AL HUDA KLATEN JAWA TENGAH. Skripsi thesis, FAKULTAS DAKWAH DAN KOMUNIKASI.

[img]
Preview
Text (BIMBINGAN KEAGAMAAN UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA AL-QUR’AN SANTRI RUMAH QURAN AL HUDA KLATEN JAWA TENGAH)
17102020067_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (6MB) | Preview
[img] Text (BIMBINGAN KEAGAMAAN UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA AL-QUR’AN SANTRI RUMAH QURAN AL HUDA KLATEN JAWA TENGAH)
17102020067_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Pendidikan sebagai cara membentuk karakter dan mental generasi bangsa tidak hanya tercapai dari satu sisi, melainkan terbentuk dari banyak segi kehidupan. Penyelenggaraan pendidikan dan pembelajaran perlu diimbangi dengan aspek religiusitas sebagai penyeimbang keilmuan umum dan agama. Sehingga terbentuk pribadi berwawasan luas dan berhati mulia yang mampu menjalankan perannya sebagai warga negara dan hamba tuhan. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui, mendeskripsikan, dan menganalisis metode bimbingan keagamaan untuk meningkatkan kemampuan membaca Al Quran santri Rumah Quran Al Huda. Pendekatan kualitatif digunakan dalam penelitian ini dengan. Pengumpulan data dilakukan dengan metode wawancara, observasi, dan dokumentasi. Peneliti mewawancari kepala Rumah Quran Al Huda, guru pengajar ummi, santri Rumah Quran Al Huda, dan wali santri Rumah Quran Al Huda. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan, sementara pengujian keabsahan data menggunakan triangulasi sumber. Hasil penelitian menunjukan bahwa metode bimbingan keagamaan yang digunakan adalah metode kelompok atau klasikal dengan teknik diskusi kelompok dan group teaching. Metode tersebut dipadukan dengan pendekatan bahasa ibu yang menjadi acuan pembelajaran metode ummi. Pendekatan bahasa ibu tersebut adalah: langsung tanpa banyak penjelasan (direct methode), diulang-ulang (repetation), dan kasih sayang yang tulus. Metode bimbingan keagamaan dinilai mampu membantu klien dalam meningkatkan kemampuan membaca Al Quran yang di dahului dengan meneladani akhlak dan adab dari guru pengajar. Mampu membaca Al Quran dengan tartil adalah hasil dari bimbingan keagamaan pembelajaran Al Quran metode ummi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Dr. Irsyadunnas, M.Ag,
Uncontrolled Keywords: bimbingan keagamaan, kemampuan membaca Al Quran
Subjects: Bimbingan dan Konseling Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Bimbingan dan Konseling Islam (S1)
Depositing User: Drs. Mochammad Tantowi, M.Si.
Date Deposited: 31 Aug 2021 23:20
Last Modified: 31 Aug 2021 23:20
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/43655

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum