ALEX MIFTAKHULLAH - NIM. 97222246 (2010) PARTISIPASI DAN MOTIVASI PETANI TAMBAK DALAM MENGIKUTI PENGAJIAN HARI SENIN DI DESA TAMBAK BULUSAN. Skripsi thesis, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.
|
Text
BAB I, IV, DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (572kB) | Preview |
|
![]() |
Text
BAB II, III.pdf Restricted to Repository staff only Download (371kB) |
Abstract
ABSTRAK Suatu hal yang sangat penting dan dianjurkan oleh Islam dalam kehidupan bermasyarakat adalah adanya kemauan untuk amar ma'ruf nahi munkar. Kegiatan dakwah Islam dalam suatu masyarakat tidak lepas dari peranan dan partisipasi masyarakat setempat. Para petani tambak desa Tambak Bulusan kecamatan Karang Tengah Demak, secara ekonomi dapat dikatakan mapan. Dengan latar belakang kultur masyarakat yang agamis serta kesadaran masing-masing individu yang tinggi terhadap kehidupan beragamanya, mereka tetap konsisten terhadap kewajiban yang harus dikerjakan sebagai seorang muslim, termasuk didalamnya kegiatan pengajian hari Senin yang mereka lakukan . Dari sini dapat ditarik rumusan masalah bagaimana partisipasi petani tambak dalam mengikuti pengajian umum hari Senin di desa Karang Tengah Kabupaten Demak, dan apa motivasi yang mempengaruhi mereka mengikuti pengajian tersebut. Dalam penelitian ini mengambil sampel individu atau kelompok petani tambak di Desa Tambak Bulusan . Sedangkan yang menjadi obyek penelitian adalah partisipasi petani tambak dalam mengikuti pengajian hari Senin; keaktifan dalam diskusi dan keikutsertaan dalam penyelenggaraan pengajian tersebut. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode interview, observasi, dan dokumentasi. Sedang analisa data yang digunakan adalah induktif deduktif yaitu menganalisa data mulai dari pernyataan spesifik untuk menyusun argumentasi yang bersifat umum, dan memberi alasan dengan berfikir dari pernyataan yang bersifat umum dan menarik kesimpulan yang bersifat khusus. Kemudian tahap pemeriksaan keabsahan data dalam penelitian ini menggunakan teknik trianggulasi adalah teknik pemeriksaan keabsahan data yang memanfaatkan sesuatu yang di luar data untuk pembanding terhadap data itu. Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa partisipasi petani tambak dalam mengikuti pengajian hari Senin tergolong cukup baik dimana secara fisik dan non fisik mereka ikut berpartisipasi. Motivasi petani tambak dalam mengikiti pengajian dipengaruhi oleh factor social, ekonomi, dan factor agama. div
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information / Supervisor: | Pembimbing: Drs. Mokh. Nazili |
Uncontrolled Keywords: | petani tambak, pengajian |
Subjects: | Kesejahteraan Sosial |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Pengembangan Masyarakat Islam (S1) |
Depositing User: | Edi Prasetya [edi_hoki] |
Date Deposited: | 25 Jul 2013 20:25 |
Last Modified: | 23 Dec 2022 04:44 |
URI: | http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/4517 |
Share this knowledge with your friends :
Actions (login required)
![]() |
View Item |