KEBIJAKAN POLITIK EKONOMI PRESIDEN SUSILO BAMBANG YUDHOYONO DI INDONESIA 2004-2014

Bayu Bintoro, NIM.: 16120040 (2020) KEBIJAKAN POLITIK EKONOMI PRESIDEN SUSILO BAMBANG YUDHOYONO DI INDONESIA 2004-2014. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (KEBIJAKAN POLITIK EKONOMI PRESIDEN SUSILO BAMBANG YUDHOYONO DI INDONESIA 2004-2014)
16120040_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview
[img] Text (KEBIJAKAN POLITIK EKONOMI PRESIDEN SUSILO BAMBANG YUDHOYONO DI INDONESIA 2004-2014)
16120040_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) merupakan Presiden Republik Indonesia keenam. Selama masa pemerintahannya perekonomian Indonesia mengalami peningkatan namun kesejahteraan rakyat mengalami penurunan. Kebijakan ekonomi yang diambil SBY seolah-olah tidak memihak kepada rakyat seperti kebijakan menaikkan harga BBM. Pada masanya harga BBM mengalami naik turun, terutama menjelang pemilihan presiden 2009 SBY menurunkan BBM. Hal tersebut menjadi menarik untuk diteliti karena untuk melihat kebijakan yang diambil apakah benar-benar memihak kepada rakyat atau ada motif atau intrik politik. Oleh karena itu peneliti merumuskan beberapa rumusan masalah yaitu bagaimana bentuk-bentuk kebijakan politik ekonomi SBY, dan bagaimana dampak kebijakan SBY terhadap masyarakat. Pada penelitian ini digunakan pendekatan politik untuk memahami kebijakan politik SBY. Adapun teori yang digunkan dalam penelitian ini yaitu teori kebijakan yang dikemukakan oleh James Anderson. Metode yang digunakan adalah metode sejarah, yaitu: heuristik (pengumpulan sumber), verifikasi (kritik), interpretasi (penafsiran), dan historiografi. Kebijakan politik ekonomi yang diambil oleh Presiden SBY yaitu pengurangan subsidi atau menaikkan harga BBM, menurunkan harga BBM, memberi BLT/BLSM kepada RTM/RTS, dan kebijakan ekonomi Islam. Dampak dari kebijakan yang diambil SBY berdampak kepada berbagai sektor. Bidang sosial dapat menimbulkan terjadinya konflik, di bidang energi menimbulkan pemborosan dan ketergantuan terhadap BBM, dan di bidang ekonomi menimbulkan ketidakstabilan ekonomi dalam negeri.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing : Dr. Syamsul Arifin, M.Ag.
Uncontrolled Keywords: Kebijakan, Ekonomi, SBY
Subjects: Sejarah Peradaban / Kebudayaan Islam
Ekonomi Keuangan
Divisions: Fakultas Adab dan Ilmu Budaya > Sejarah Kebudayaan Islam (S1)
Depositing User: Muh Khabib, SIP.
Date Deposited: 11 Oct 2021 15:41
Last Modified: 11 Oct 2021 15:41
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/45274

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum