GERAKAN PERLAWANAN HAMAS DALAM KONFLIK ISRAEL-PALESTINA (1987-1993 M)

Tono Kurniyawan, NIM.: 16120073 (2021) GERAKAN PERLAWANAN HAMAS DALAM KONFLIK ISRAEL-PALESTINA (1987-1993 M). Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (GERAKAN PERLAWANAN HAMAS DALAM KONFLIK ISRAEL-PALESTINA (1987-1993 M))
16120073_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA1.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview
[img] Text (GERAKAN PERLAWANAN HAMAS DALAM KONFLIK ISRAEL-PALESTINA (1987-1993 M))
16120073_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini membahas tentang Gerakan Perlawanan Hamas dalam Konflik Israel-Palestina (1987-1993 M). Adapun fokus kajian utama dalam penelitian ini meliputi (1) Gerakan Perlawanan Hamas dalam konflik Israel-Palestina tahun 1987-1993 M, (2) Faktor-Faktor yang menyebabkan terjadinya Konflik Israel-Palestina tahun 1987-1993 M, (3) Pengaruh Konflik Israel-Palestina terhadap gerakan perlawanan Hamas tahun 1987-1993 M. Kerangka teori dalam penelitian ini menggunakan teori konflik Dahrendorf, dan menggunakan Pendekatan Politik. Sedangkan metode penelitian yang digunakan yaitu metode penelitian sejarah, dalam penelitian sejarah terdapat beberapa tahapan yang harus ditempuh, yaitu: (1) Heuristik, (2) Verifikasi, (3) Interpretasi, (4) Historiografi. Sumber data primer tulisan ini adalah The Covenant of Hamas dan media online yang diterbitkan oleh The Institute for Palestine Studies, yaitu Palestinian Journeys atau paljourneys.org. Sedangkan, sumber sekunder dalam penelitian ini berupa data-data yang peneliti ambil dari jurnal, buku, kamus, dan media-media, seperti Kompas, CNN Indonesia, Republika, dan lain sebagainya. Hasil Penelitian ini adalah, (1) bahwa ada dua gerakan perlawanan Hamas dalam memperjuangkan Palestina, yaitu (a) mobilisasi massa dari rakyat Palestina, (b) dukungan jihad melalui intifadhah dan aksi bom syahid. (2) Faktor-faktor yang melatarbelakangi terjadinya Konflik Israel-Palestina, yaitu: (a) Berdirinya Negara Israel, (b) adanya Perang Tahun 1948-1967 M. (3) Pengaruh Konflik terhadap Gerakan Perlawanan Hamas, yaitu: (a) Memperkuat Solidaritas Rakyat Palestina, (b) Menumbuhkan rasa Nasionalisme dan semangat yang menggebu, (c) terjadi kekacauan dan ketidaknyamanan pada Israel ketika melakukan penyerangan ke berbagai wilayah Palestina.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing : Dr. Nurul Hak, S.Ag., M.Hum.
Uncontrolled Keywords: Gerakan Perlawanan, Hamas, Konflik Israel-Palestina.
Subjects: Gerakan Reformasi
Konflik
Palestina
Zionisme - Yahudi - Israel
Divisions: Fakultas Adab dan Ilmu Budaya > Sejarah Kebudayaan Islam (S1)
Depositing User: Muh Khabib, SIP.
Date Deposited: 08 Nov 2021 13:10
Last Modified: 08 Nov 2021 13:10
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/46444

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum