UPAYA GURU DALAM MENGEMBANGKAN KEMAMPUAN KOGNITIF KELOMPOK B2 TK MARDI PUTRA PUNUNG PACITAN TAHUN PELAJARAN 2019/2020

Deny Sri Hastuti, NIM.: 16430008 (2020) UPAYA GURU DALAM MENGEMBANGKAN KEMAMPUAN KOGNITIF KELOMPOK B2 TK MARDI PUTRA PUNUNG PACITAN TAHUN PELAJARAN 2019/2020. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (UPAYA GURU DALAM MENGEMBANGKAN KEMAMPUAN KOGNITIF KELOMPOK B2 TK MARDI PUTRA PUNUNG PACITAN TAHUN PELAJARAN 2019/2020)
16430008_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf

Download (4MB) | Preview
[img] Text (UPAYA GURU DALAM MENGEMBANGKAN KEMAMPUAN KOGNITIF KELOMPOK B2 TK MARDI PUTRA PUNUNG PACITAN TAHUN PELAJARAN 2019/2020)
16430008_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Latar belakang penelitian ini yaitu pengenalan geometri di kelompok B2 TK Mardi Putra Punung Pacitan kurang berjalan efektif karena pendidik lebih sering menggunakan lembar kerja siswa dan majalah sehingga berpengaruh pada perkembangan kognitif. Untuk itu perlu adanya upaya pendidik yang lebih menarik salah satunya melalui permainan geometri. Pengenalan geometri terhadap peserta didik bertujuan agar dapat membedakan bentuk, konsep, pola dan ukuran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui upaya pendidik dalam mengembangkan kemampuan kognitif kelompok B2 TK Mardi Putra Punung Pacitan serta mengetahui faktor pendukung dan penghambat dalam pelaksanaan upaya guru dalam mengembangkan kemampuan kognitif kelompok B2 TK Mardi Putra punung Pacitan. Jenis penelitian yang digunakan yaitu kualitatif deskriptif yang melakukan pengamatan langsung. Dengan teknik pengumpulan data observasi, wawancara dan dokumentasi. Serta analisis data dengan cara mengumpulkan data, mereduksi data, kemudian disajikan dalam bentuk narasi dan menarik kesimpulan. Sedangkan untuk uji keabsahan data dengan menggunakan Triangulasi metode dan sumber. Hasil penelitian menunjukkan: pertama, upaya pendidik dalam mengembangkan kemampuan kognitif kelompok B2 TK Mardi Putra pendidik menggunakan berbagai jenis permainan geometri. Kedua, faktor pendukung dan faktor penghambat media permainan terdapat di lingkungan sekolah, semangat peserta didik ketika mengikuti kegiatan pembelajaran, untuk faktor penghambat karakteristik setiap peserta didik yang berbeda- beda dan jumlah pendidik kelompok B2 TK Mardi Putra Punung Pacitan yang hanya satu.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: Drs. H. Suismanto M.Ag.
Uncontrolled Keywords: peserta didik; kurikulum; pendidik; program unggulan
Subjects: Pendidikan Guru Raudhatul Athfal
Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD)
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Islam Anak Usia Dini (S1)
Depositing User: Muchti Nurhidaya [muchti.nurhidaya@uin-suka.ac.id]
Date Deposited: 24 Nov 2021 14:05
Last Modified: 24 Nov 2021 14:05
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/47143

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum