APLIKASI ENSIKLOPEDIA GASTROPODA DI PANTAI SELATAN GUNUNG KIDUL

Ardyan Pramudya Kurniawan,, - and Annisa Firanti,, - and Elvara Norma Aroyandini, - (2021) APLIKASI ENSIKLOPEDIA GASTROPODA DI PANTAI SELATAN GUNUNG KIDUL. Manual. LABORATORIUM EKOLOGI DAN BOTANI FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA, Yogyakarta.

[img]
Preview
Text (APLIKASI ENSIKLOPEDIA GASTROPODA DI PANTAI SELATAN GUNUNG KIDUL)
Aplikasi Ensiklopedia Gastropoda di Pantai Selatan Gunung Kidul.pdf - Published Version

Download (846kB) | Preview

Abstract

Pantai Selatan Gunung Kidul memiliki potensi keanekaragaman hayati laut yang melimpah, salah satunya adalah gastropoda. Gastropoda merupakan kelompok organisme invertebrate yang banyak ditemukan dan hidup di daerah intertidal. Selain itu juga Gastropoda memiliki peran yang sangat penting pada ekosistem perairan sebagai detrivor didalam rantai makanan (Romimohtarto & Juwana, 2001). Saat ini potensi lokal Pantai Selatan Gunung Kidul dengan keanekaragaman hayati laut yang tinggi belum dimanfaatkan secara optimal sebagai sumber belajar. Sumber belajar digunakan sebagai media pembelajaran dan media informasi bagi akademisi (siswa, pengajar, dan peneliti) dan non-akademisi (masyarakat local, pemerintah daerah, dan pemerintah pusat). Selama ini sumber belajar yang sering digunakan yaitu media cetak (majalah, koran, artikel, dan jurnal) dan media elektronik (internet). Sumber belajar yang efektif menjadi aspek penting dalam pembelajaran di tingkat perguruan tinggi (Permendikbud No. 65, 2013). Sumber belajar merupakan segala sesuatu yang digunakan mahasiswa dalam memperoleh informasi dan pengetahuan yang digunakan dalam pembelajaran (Adipurnomo, 2006). Berdasarkan penelitian diketahui bahwa sumber belajar menggunakan media animasi dapat meningkatkan kemampuan siswa dalam menyimpan infomasi dan daya ingat jangka panjang (Yarden, 2006; Danto 2007). Oleh karena itu sumber belajar dibuat secara variatif dan inovatif, yaitu dengan membuat aplikasi information technology (IT) yang dapat diakses melalui web dan smartphone. Pengembangan sumber belajar berbasis information technology (IT) dapat menggunakan Ensiklopedia. Ensiklopedia adalah buku atau serangkaian buku yang menghimpun keterangan atau uraian tentang berbagai hal dalam bidang ilmu pengetahuan dan seni yang disusun menurut abjad atau menurut lingkungan ilmu. Ensiklopedia berisi materi yang berbentuk artikel-artikel terpisah dan tersusun menurut kategori secara jelas dan padat (Alwi, 2008).

Item Type: Monograph (Manual)
Uncontrolled Keywords: Ensiklopedia; Gastropoda; Pantai Selatan
Subjects: Biologi
Divisions: Dokumentasi
Depositing User: Dra. Khusnul Khotimah, SS, M.IP -
Date Deposited: 06 Dec 2021 11:56
Last Modified: 06 Dec 2021 12:05
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/47528

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum