MANAJEMEN PELAYANAN PETUGAS HAJI PEREMPUAN TERHADAP JEMAAH HAJI PEREMPUAN DI KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN AGAMA PROVINSI JAWA TENGAH TAHUN 2019

Lily Awanda Faidatin, NM.: 16240051 (2021) MANAJEMEN PELAYANAN PETUGAS HAJI PEREMPUAN TERHADAP JEMAAH HAJI PEREMPUAN DI KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN AGAMA PROVINSI JAWA TENGAH TAHUN 2019. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (MANAJEMEN PELAYANAN PETUGAS HAJI PEREMPUAN TERHADAP JEMAAH HAJI PEREMPUAN DI KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN AGAMA PROVINSI JAWA TENGAH TAHUN 2019)
16240051_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (3MB) | Preview
[img] Text (MANAJEMEN PELAYANAN PETUGAS HAJI PEREMPUAN TERHADAP JEMAAH HAJI PEREMPUAN DI KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN AGAMA PROVINSI JAWA TENGAH TAHUN 2019)
16240051_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (5MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini berangkat dari keresahan akibat minimnya jumlah petugas haji perempuan yang dalam hal ini Petugas TPIHI Perempuan. Penelitian ini dirasa penting karena menyuguhkan data terkait keterlibatan Petugas TPIHI Perempuan dalam mensukseskan penyelenggaraan ibadah haji khususnya dalam membimbing jemaah haji perempuan yang berasal dari Provinsi Jawa Tengah. Sehingga, melalui penelitian ini diharapkan bisa menjadi sumber masukan kepada Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kementerian Agama Republik Indonesia untuk lebih memperhatikan proporsi jumlah jemaah haji perempuan dengan jumlah petugas haji perempuan. Penelitian ini tergolong sebagai penelitian kualitatif dengan menggunakan metode deskriptif dalam penjabarannya. Proses pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, observasi tidak langsung, dan dokumentasi yang kemudian di analisis dengan metode rumusan J. W. Creswell yang terdiri dari proses mengolah dan mempersiapkan data, membaca keseluruhan data, menganalisis lebih detail dengan meng-coding data, menerapkan proses coding, menyajikan pembahasan secara naratif, dan menginterpretasikan data yang didapat. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa proses manajemen pelayanan telah berjalan baik dengan tahapan menetapkan sasaran pelayanan dilakukan secara kolektif, tahap menetapkan cara yang tepat dilakukan saat pelatihan integrasi petugas haji, tahap melaksanakan pekerjaan dan menyelesaikan masalah sesuai standar pelayanan penyelenggaraan ibadah haji, tahap mengendalikan proses pelayanan dilakukan rutin setiap hari, serta tahap evaluasi atas pelaksanaan tugas atau pekerjaan dilakukan dengan melibatkan perwakilan petugas haji.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: Dr. Maryono, S.Ag., M.Pd.
Uncontrolled Keywords: Manajemen Pelayanan, Petugas TPIHI Perempuan.
Subjects: Gender
Manajemen > Manajemen Haji
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Manajemen Dakwah (S1)
Depositing User: Muh Khabib, SIP.
Date Deposited: 10 Jan 2022 13:24
Last Modified: 10 Jan 2022 13:24
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/48232

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum