UPAYA KEPOLISIAN DALAM PENANGGULANGAN TINDAK PIDANA PERJUDIAN TOGEL (STUDI KASUS DI POLRES BATANG TAHUN 2018-2019)

Baharudin Asy’ari, NIM.: 15340019 (2021) UPAYA KEPOLISIAN DALAM PENANGGULANGAN TINDAK PIDANA PERJUDIAN TOGEL (STUDI KASUS DI POLRES BATANG TAHUN 2018-2019). Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (UPAYA KEPOLISIAN DALAM PENANGGULANGAN TINDAK PIDANA PERJUDIAN TOGEL (STUDI KASUS DI POLRES BATANG TAHUN 2018-2019))
15340019_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf

Download (3MB) | Preview
[img] Text (UPAYA KEPOLISIAN DALAM PENANGGULANGAN TINDAK PIDANA PERJUDIAN TOGEL (STUDI KASUS DI POLRES BATANG TAHUN 2018-2019))
15340019_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Perjudian merupakan salah satu jenis penyakit masyarakat yang perlu ditanggulangi sebab dampak dari menjamurnya perjudian ini dapat mengganggu ketertiban dalam masyarakat. Praktik perjudian ini sudah menjadi hal lumrah sampai ke pelosok-pelosok daerah terutama di Kabupaten Batang dan pemain-pemain dari perjudian mulai banyak merambah pada generasi muda pada usia produktif dengan ekonomi yang pas-pasan sampai ekonomi menengah ke atas. Sebagai aparat negara yang menjalankan fungsi penegakan hukum, penegakan keamanan dan ketertiban serta pelindung, pengayom, dan pelayanan masyarakat, Kepolisian mempunyai tugas untuk mencegah dan menanggulangi tindak pidana perjudian tersebut. Dengan ini penyusun tertarik mengkaji tentang upaya penanggulangan yang dilakukan oleh kepolisian dalam menanggulangi tindak perjudian di wilayah Kabupaten Batang, dan mengetahui hambatan yang dihadapi dalam menanggulangi tindak pidana perjudian di wilayah Kabupaten Batang yang didasari dari Semboyan Kepolisian Kabupaten Batang yang berupa SIMBOLMAS (Polisi Bolo Masyarakat). Penelitian ini merupakan jenis penelitian lapangan (field research) yaitu penelitian yang dilakukan dengan cara meneliti secara langsung di lapangan untuk memperoleh data primer. Penelitian ini mempunyai sifat deskriptif kualitatif, yaitu menganalisis dengan menggunakan data dan mendeskripsikan hasil wawancara yang didapat. Hasil penelitian ini didapatkan penyusun bahwa peranan kepolisian dalam menanggulangi tindak pidana berupaya semaksimal mungkin untuk bersinergi dengan masyarakat yang merupakan perwujudan dari semboyan SIMBOLMAS yang berbentuk upaya Pre-emtif berupa penanaman nilai-nilai/norma-norma yang baik kepada masyarakat melalui penyampaian pesan-pesan keamanan dan ketertiban masyarakat di masjid dan acara keagamaan, penyuluhan hukum di kantor desa/rumah tokoh masyarakat, bekerja sama dengan tokoh masyarakat dalam penanaman nilai-nilai dan norma. Selanjutnya upaya preventif yang berupa patrol dan pengawasan secara berkala dan berkelanjutan. Sedangkan dalam upaya represif pihak kepolisian bekerja sama dengan masyarakat dalam menerima laporan adanya perjudian di suatu tempat, setelah dilakukan penangkapan kepolisian bekerjasama dengan pihak kejaksaan dan pengadilan dalam melakukan penyelidikan, penyidikan, dan penuntutan. Dalam rangka pencegahan dan menanggulangi tindak perjudian togel ini hambatan yang dihadapi pihak Kepolisian terdapat pada subtansi hukum dan budaya hukum.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: Faiq Tobroni, S.H.I., M.H., M.Sc., M.S.I.
Uncontrolled Keywords: tindak pidana; togel; perjudian; Polres Batang; hambatan Kepolisian
Subjects: PIDANA
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ilmu Hukum (S1)
Depositing User: Muchti Nurhidaya [muchti.nurhidaya@uin-suka.ac.id]
Date Deposited: 01 Mar 2022 15:25
Last Modified: 01 Mar 2022 15:25
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/49797

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum