URGENSI PENGESAHAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG PENGHAPUSAN KEKERASAN SEKSUAL DALAM PERSPEKTIF TAFSIR MAQASIDI (STUDI TERHADAP QS. AN-NISA (4): 34)

Reynaldi Farhan Mustafa Siregar, NIM.: 17105030092 (2022) URGENSI PENGESAHAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG PENGHAPUSAN KEKERASAN SEKSUAL DALAM PERSPEKTIF TAFSIR MAQASIDI (STUDI TERHADAP QS. AN-NISA (4): 34). Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (URGENSI PENGESAHAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG PENGHAPUSAN KEKERASAN SEKSUAL DALAM PERSPEKTIF TAFSĪR MAQĀṣIDI (STUDI TERHADAP QS. AN-NISĀ (4): 34))
17105030092_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview
[img] Text (URGENSI PENGESAHAN RANCANGAN UNDANG-UNDANG PENGHAPUSAN KEKERASAN SEKSUAL DALAM PERSPEKTIF TAFSĪR MAQĀṣIDI (STUDI TERHADAP QS. AN-NISĀ (4): 34))
17105030092_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (4MB)

Abstract

Kasus kekerasan yang terjadi di Indonesia dari tahun ketahun semakin bertambah, padahal Indonesia merupakan negara dengan mayoritas penduduk muslim terbesar di dunia. Menurut data yang dikeluarkan oleh KOMNAS Perempuan dari tahun 2008- 2019 data kekerasan bertambah sebanyak 792 %. Hal ini diperparah dengan sistem hukum yang belum berpihak kepada korban. Maka para aktivis perempuan dan KOMNAS perempuan mencoba mendorong pemerintah agar segera mengadakan sebuah peraturan untuk melindungi korban dan lahirlah RUU PKS. Apalagi adanya penyalahgunaan QS. An-Nisā (4): 34 dalam melegitimasi kekerasan terhadap perempuan merupakan sebuah pendapat yang keliru. Kata wadhribuhuhunna yang sering diartikan memukul sebenarnya memiliki bamyak makna dan bukan sebuah legitimasi untuk pemukulan. Maka penulis mencoba mencari makna alternatif untuk menunjukkan tafsir yang near terhadap kekerasan kepada perempuan. Adapun jenis penelitian kali ini adalalah library research dengan metode deskriptif analitik dan metodologi penelitian tafsīr maqāṣidi dengan langkah pertama, mengidentifikasi ayat-ayat secara tematik terkait dengan kekerasan seksual. Kedua melakukan klasifikasi tema-tema tentang kekerasan seksual. Ketiga menganalisa fitur-fitur linguistik, aspek struktur, morfologi, juga semantiknnya. Keempat, Menjelaskan konteks mikro dan makro, baik internal maupun eksternalnya. kelima menjelaskan aspek-aspek maqāṣidi, baik protektif maupun produktifnya. Keenam menghubungkan dimensi maqāṣidi satu dengan maqāṣid lainnya. Ketujuh menarik kesimpulan dari penafsiran ayat-ayat yg ditafsirkan secara maqāṣidiyah. Dari hasil penelitian kali ini penulis membuat kesimpulan bahwa Kasus kekerasan terhadap perempuan Jika dilihat dengan Hifz al-‘ird dalam dimensi protektif maka ada ayat-ayat yang secara implisit menerangkan larangan menyakiti perempuan (istri). Jika dilihat dari aspek produktif di era kontemporer maka berkembang menjadi Hak asasi manusia dan Hak Asasi Perempuan yang sudah sesuai dengan nilai-nilai Islam termasuk Undang-Undang yang melindungi perempuan. Dengan menggunakan kacamata maqasid kita dapat memahami bahwa ayat ini dengan berbicara tentang konteks disharominisasi dalam rumah tangga. Sebenarnya solusinya bukan dengan memukul namun ada dalam QS. An-Nisā (4): 128, yakni dengan cara berdamai (sulh). Apabila dilihat dari ayat ini opsi pemukulan dalam kasus nusyuz nya seorang istri kurang tepat untuk digunakan dan sebaiknya mencari alternatif penafsiran dari kata dharaba. RUU PKS memang belum sempurna baik dari segi hukum positif di Indonesia dan masih perlu ada pembenahan untuk menjadi landasan hukum yang melindungi para korban. Namun jika kita melihat kaidah fiqih ma la yudraku kulluhu la yutraku kulluh

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing :Prof. Dr. KH. Abdul Mustaqim S.Ag., M.Ag.,
Uncontrolled Keywords: Hifz Al-‘Ird, Maqasid Syari’ah, An-Nisa(4): 34, RUU PKS
Subjects: Aqidah Filsafat
UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta > Aqidah Filsafat
Divisions: Fakultas Ushuludin dan Pemikiran Islam > Ilmu Alqur’an dan Tafsir (S1)
Depositing User: Drs. Bambang Heru Nurwoto
Date Deposited: 31 Mar 2022 13:31
Last Modified: 28 Sep 2022 15:47
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/50209

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum