PELAKSANAAN PENDIDIKAN KARAKTER RELIGIUS PADA MASA PEMBELAJARAN DARING KELAS 4 DI SD MUHAMMADIYAH WONOKROMO II TAHUN AJARAN 2021/2022

Zuni Fatmawati, NIM: 18104080062 (2022) PELAKSANAAN PENDIDIKAN KARAKTER RELIGIUS PADA MASA PEMBELAJARAN DARING KELAS 4 DI SD MUHAMMADIYAH WONOKROMO II TAHUN AJARAN 2021/2022. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (PELAKSANAAN PENDIDIKAN KARAKTER RELIGIUS PADA MASA PEMBELAJARAN DARING KELAS 4 DI SD MUHAMMADIYAH WONOKROMO II TAHUN AJARAN 2021/2022)
18104080062_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (1MB) | Preview
[img] Text (PELAKSANAAN PENDIDIKAN KARAKTER RELIGIUS PADA MASA PEMBELAJARAN DARING KELAS 4 DI SD MUHAMMADIYAH WONOKROMO II TAHUN AJARAN 2021/2022)
18104080062_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Zuni Fatmawati, “Pelaksanaan Pendidikan Karakter Religius Pada Masa Pembelajaran Daring Kelas 4 di SD Muhammadiyah Wonokromo II Tahun Ajaran 2021/2022”. Skripsi. Yogyakarta: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Sunan Kalijaga, 2021. Penelitian ini mengkaji tentang: (1) bagaimana proses pelaksanaan pendidikan karakter religius pada masa pembelajaran daring dan (2) apa saja faktor penghambat dan pendukung pelaksanaan pendidikan karakter religius pada masa pembelajaran daring. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui Pelaksanaan Pendidikan Karakter Religius Pada Masa Pembelajaran Daring Kelas 4 di SD Muhammad Wonokromo II Tahun Ajaran 2021/2022. Adapun tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui proses pelaksanaan pendidikan karakter religius pada masa pembelajaran daring dan untuk mengetahui faktor penghambat serta pendukung pelaksanaan pendidikan karakter religius pada masa pembelajaran daring. Metode yang dilakukan dalam penelitian ini adalah menggunakan kualitatif dengan metode deskriptif. Sumber data dalam penelitian ini meliputi sumber data primer dan sumber data sekunder. Informan dalam penelitian ini adalah kepala sekolah, guru kelas 4, tiga peserta didik dengan kriteria penilaian pendidikan karakter rendah, sedang, dan tinggi, serta tiga orang tua peserta didik dengan kriteria penilaian pendidikan karakter rendah, sedang, dan tinggi di SD Muhammadiyah Wonokromo II. Teknik viii pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data terdiri dari reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Sedangkan pengecekan data menggunakan triangulasi metode dengan cara membandingkan informasi. Hasil dari penelitian ini adalah: (1) Kegiatan pelaksanaan karakter religius pada masa pembelajaran daring peserta didik kelas 4 di SD Muhammadiyah Wonokromo II yaitu berdoa sebelum dan setelah pembelajaran, membaca Al-Quran atau Iqro’, salat Dhuha, salat fardhu, hafalan Juz ‘Amma, dan berbakti kepada orang tua. Dalam pelaksanaannya kepala sekolah dan guru kelas selalu melakukan pemantauan serta dengan kolaborasi terhadap orang tua peserta didik. (2) Faktor penghambat dan pendukung pada pelaksanaan pendidikan karakter religius siswa kelas 4 di SD Muhammadiyah Wonokromo II yaitu adanya kejenuhan bagi peserta didik, orang tua, dan guru, keterbatasan pemantauan dari guru, perbedaan karakter antara peserta didik satu dengan lainnya, serta kurangnya pendampingan orang tua peserta didik. Kepala sekolah dan guru melakukan evaluasi, adanya kolaborasi antara guru dengan orang tua peserta didik, adanya pantauan dari kepala sekolah kepada guru, serta dukungan, perhatian, dan pengawasan dari orang tua peserta didik.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing : Andhika Yahya Putra, M. Or.,
Uncontrolled Keywords: Pelaksanaan, Pendidikan Karakter, Karakter Religius, dan Pembelajaran Daring
Subjects: Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (S1)
Depositing User: Drs. Bambang Heru Nurwoto
Date Deposited: 13 Apr 2022 09:51
Last Modified: 13 Apr 2022 09:51
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/50444

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum