MOTIVASI DAN DAMPAK PSIKOLOGIS PEKERJA SEKS KOMERSIAL (STUDI KASUS TERHADAP PSK DI GUNUNG KEMUKUS SRAGEN JATENG)

JAJULI - NIM. 02221064, (2010) MOTIVASI DAN DAMPAK PSIKOLOGIS PEKERJA SEKS KOMERSIAL (STUDI KASUS TERHADAP PSK DI GUNUNG KEMUKUS SRAGEN JATENG). Skripsi thesis, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.

[img]
Preview
Text (MOTIVASI DAN DAMPAK PSIKOLOGIS PEKERJA SEKS KOMERSIAL (Studi Kasus Terhadap PSK di Gunung Kemukus Sragen Jawa Tengah))
BAB I,IV, DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (896kB) | Preview
[img] Text (MOTIVASI DAN DAMPAK PSIKOLOGIS PEKERJA SEKS KOMERSIAL (Studi Kasus Terhadap PSK di Gunung Kemukus Sragen Jawa Tengah))
BAB II,III.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (281kB)

Abstract

Manusia dalam berbuat sesuatu dodorong dan dipengaruhi oleh faktor-faktor yang datang dari dalam dan luar diri seseorang, hal itulah yang kemudian disebut dengan motif. Pada penelitian ini akan bahas secara lebih mendalam tentang berbagi motif serta dampak psikologis yang dirasakan oleh PSK yang ada di GK. Demi kefokusan pembahasan dalam mengkaji obyek penelitian, untuk itu penelitian ini menggunakan dua teori motivasi yang digagas oleh Gerungan, yakni motif dilihat dari segi pribadi manusia berdasarkan perannya yakni motif Biogenetis dan Sosiogenetis. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan pendekatan studi kasus terhadap dua orang wanita yang berprofesi sebagai PSK di wilayah GK, dengan kategori dewasa muda (usia 21-40 tahun) dan dewasa menengah (usia 40-65 tahun). Sumber data pada penelitian ini dapat diperoleh dari subyek penelitian, key informan dan literatur, adapun teknik yang digunakan dalam pengumpulan data adalah dengan pengamatan (observasi) dan wawancara (interview). Data yang diperoleh dari hasil penelitian, kemudian dianalisis dengan cara di reduksi, di sajikan dan kemudian ditarik kesimpulan dengan menggunakan metode induktif, serta untuk menguji keabsahan data penelitian ini dengan menggunakan metode trianggulasi sumber, agar dapat diperoleh kesimpulan yang obyektif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa diantara motif yang melatarbelakangi seseorang di wilayah GK untuk menjadi PSK secara sosiogenetis adalah; faktor pemenuhan kebutuhan ekonomi, motif kemewahan, dan motif kepuasan (sensasi seksual). Sedangkan secara secara sosiogenetis adalah; akibat faktor kurangnya pendidikan, agama, serta tidak mempunyai skill khusus, sehingga menyebabkan mereka mudah terpengaruh (sugestable) dan tergiur pada ajakan temanl PSK yang telah sukses dalam hal ekonomi. Diantara dampak psikologis yang di alami oleh PSK GK adalah; adanya perasaan minder, merasa harga dirinyarendah (hina), sering stress, adanya perasaan cemas yang berlebihan, serta ketergantungan tehadap sesuatu.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: Nailul Falah, S. Ag., M.Si.
Uncontrolled Keywords: psikologis, Pekerja Seks komersial
Subjects: Bimbingan dan Konseling Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Bimbingan dan Konseling Islam (S1)
Depositing User: Edi Prasetya [edi_hoki]
Date Deposited: 20 Feb 2013 16:03
Last Modified: 23 Oct 2015 11:28
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/5091

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum