IMPLEMENTASI PERATURAN DAERAH KABUPATEN BLORA NOMOR 6 TAHUN 2020 TENTANG PEDOMAN PEMBENTUKAN DAN PENGELOLAAN BUMDES (Studi Pada Pengelolaan Unit Pelayanan Umum BUMDes Sonokidul Kunduran Blora Perspektif Good Corporate Governance)

In’amul Fikri Alkhodri, NIM.: 18103040095 (2022) IMPLEMENTASI PERATURAN DAERAH KABUPATEN BLORA NOMOR 6 TAHUN 2020 TENTANG PEDOMAN PEMBENTUKAN DAN PENGELOLAAN BUMDES (Studi Pada Pengelolaan Unit Pelayanan Umum BUMDes Sonokidul Kunduran Blora Perspektif Good Corporate Governance). Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (IMPLEMENTASI PERATURAN DAERAH KABUPATEN BLORA NOMOR 6 TAHUN 2020 TENTANG PEDOMAN PEMBENTUKAN DAN PENGELOLAAN BUMDES (Studi Pada Pengelolaan Unit Pelayanan Umum BUMDes Sonokidul Kunduran Blora Perspektif Good Corporate Governance) HALAMAN)
18103040095_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (3MB) | Preview
[img] Text (IMPLEMENTASI PERATURAN DAERAH KABUPATEN BLORA NOMOR 6 TAHUN 2020 TENTANG PEDOMAN PEMBENTUKAN DAN PENGELOLAAN BUMDES (Studi Pada Pengelolaan Unit Pelayanan Umum BUMDes Sonokidul Kunduran Blora Perspektif Good Corporate Governance))
18103040095_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (5MB) | Request a copy

Abstract

Hadirnya BUMDes Sonokidul sebagai salah satu upaya untuk menjawab persoalan perekonomian di Desa tersebut dalam pelaksanaan di lapangan, BUMDes ini memiliki unit yang masih berjalan stagnan yaitu Unit Air Minum TOYA yang bergerak pada sektor pelayanan umum. Tidak berkembangnya unit tersebut dipengaruhi oleh beberapa kendala dalam pengelolaan BUMDes Sonokidul ini, terutama pada aspek sumber daya pengelolanya. Kendala tersebut apabila dikaitkan dengan Peraturan Daerah Kabupaten Blora Nomor 6 Tahun 2020 berdasarkan good corporate governance, hal tersebut bertentangan dengan koridor hukum dalam pelaksanaannya. Oleh karena itu, penulis tertarik untuk membahas bagaimana implementasi peraturah daerah tersebut berdasarkan good corporate governance terhadap pengelolaan pada Unit Air Minum TOYA serta bagaimana upaya mengatasi permasalahan terkait pengimplementasian Peraturan Daerah tersebut. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori teori asas kepastian hukum dan teori good corporate governence. Penelitian dilakukan dengan cara turun langsung ke lapangan untuk mencari data dan informasi, dengan pendekatan yang penyusun gunakan adalah pendekatan yuridis-empiris, sedangkan metode pengumpulan datanya berupa wawancara dan studi kepustakaan. Penelitian ini dikategorikan sebagai, field research (studi lapangan) dan merupakan penelitian yang bersifat kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian adalah keberhasilan suatu implementasi Perda terkait BUMDes tersebut dapat dilihat dari indikator pada penerapan good corporate governance sebagai acuan pengimplementasian Peraturan Daerah tersebut oleh BUMDes Sonokidul Mandiri mengacu pada penerapan kelima prinsip tersebut dalam pengelolannya, adapun penerapan prinsip GCG pada BUMDes Sonokidul Mandiri pada unit pelayanan umum (Unit Air Minum TOYA) mayoritas telah diimpelementasikan, namun ada beberapa yang belum memenuhi indikator yaitu pada prinsip transaparansi, akuntabilitas dan independensi yang kurang sempurna dalam pelaksanaannya. Hal tersebut di pengaruhi oleh faktor yaitu terdapat keterbatasan informasi kepada publik, struktur organisasi, kurangnnya profesionalnya pengelola, serta kurang responnnya masyarakat dan Pemerintah Desa dan BPD. Upaya untuk mengatasi hal tersebut yaitu pertama, peningkatan pembinaan terhadap masyarakat desa. Kedua, reorganisasi struktur organisasi pengelola BUMDes. Ketiga, peningkatan kinerja pengurus. Ketiga, perluasan pemasaran.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing : Faisal Luqman Hakim, S.H., M.Hum.
Uncontrolled Keywords: BUMDes, asas good corporate governance, asas kepastian hukum
Subjects: Ilmu Hukum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ilmu Hukum (S1)
Depositing User: S.Sos Sofwan Sofwan
Date Deposited: 20 May 2022 10:50
Last Modified: 20 May 2022 10:50
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/51101

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum