Hisam Rais, NIM.: 15530122 (2022) UNSUR-UNSUR NASIONALISME DALAM TAFSIR JAWA (Studi Kitab Tafsir Faidl al-Rahman fi Tarjuman Tafsir Kalam al-Malik al-Dayyan Juz 1 Karya KH. Sholeh Darat). Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.
|
Text (UNSUR-UNSUR NASIONALISME DALAM TAFSIR JAWA (Studi Kitab Tafsir Faidl al-Rahman fi Tarjuman Tafsir Kalam al-Malik al-Dayyan Juz 1 Karya KH. Sholeh Darat))
15530122_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version Download (3MB) | Preview |
|
Text (UNSUR-UNSUR NASIONALISME DALAM TAFSIR JAWA (Studi Kitab Tafsir Faidl al-Rahman fi Tarjuman Tafsir Kalam al-Malik al-Dayyan Juz 1 Karya KH. Sholeh Darat))
15530122_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version Restricted to Registered users only Download (4MB) | Request a copy |
Abstract
Karya tafsir Kiai Soleh Darat berjudul Tafsir Faidl al-Rahman fi Tarjuman Tafsir Kalam al-Malik al-Dayyan lahir pada abad ke 19. Abad ke 19, Nusantara memang tercatat tebal adanya penjajahan oleh Belanda. Berbagai usaha perlawanan dari masyarakat rasanya tidak kurang-kurang. Akan tetapi setelah pecahnya perang Jawa dipimpin oleh Pangeran Diponegoro mengalami kekalahan, terjadi penurunan agresi militer terhadap Belanda. Dari sini banyak kalangan yang merubah strategi perlawanan termasuk para tokoh agama salah satunya Kiai Soleh Darat. Jalur pendidikan agama dipandang sebagai reason wajib untuk meningkatkan rasa cinta tanah air dan menegakkan kebenaran. Pada titik ini penelitian terfokus, mencari unsur-unsur nasionalisme yang Kiai Soleh Darat sampaikan pada kitab tafsirnya. Oleh karena itu penulis memberi judul penelitian ini Unsur-Unsur Nasionalisme Kiai Soleh Darat dalam Tafsir Faidl al-Rahman fi Tarjuman Tafsir Kalam al-Malik al-Dayyan Juz 1 (Studi Ayat dalam Kitab Tafsir Faidl al-Rahman) Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif, memaparkan hasil penelitian dengan deskriptif-analitis. Dalam rangka mengumpulkan data-data primer dan sekunder. Pencarian data yang terkait dengan term nasionalisme dilakukan pada kitab tafsir Faidl al-Rahman menghasilkan data primer. Sebelumnya tentu telah ditentukan arah nasionalisme yang akan diambil, yaitu unsur-unsur nasionalisme yang di gagas oleh Ir. Sukarno sebagai data sekunder sekaligus pemugar pengertian nasionalisme. Pengemukaan unsur nasionalisme Kiai Sholeh Darat diperkuat dengan fakta berupa data pendukung antara lain sosio-historis, riwayat hidup, biodata kitab tafsir dan output yang dapat dilihat pada kiprah murid-murid. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa penanaman rasa cinta tanah air yang dilakukan oleh Kiai Soleh Darat kepada umat muslim melalui kitab tafsirnya sangat apik. Pengemasan dengan tafsir Shufi-Isyari dinilai sebagai langkah efektif mengembangkan makna dikarenakan sedikitnya ayat yang berkaitan langsung dengan kecintaan terhadap tanah air. Penyampaian Kiai Soleh Darat akan pentingnya Nasionalisme tidak disampaikan secara langsung dengan wujud timbal balik penolakan terhadap penjajah akan tetapi penguatan kepada pembenahan diri umat muslim yang mengarah kepada pembangunan kualitas muslim sebagai penegak agama. Dalam penelitian ini menemukan nilai nasionalisme Kiai Sholeh Darat yang di tuang dalam tafsirnya dan dirangkum dalam berbagai unsur nasionalisme seperti demokrasi, toleransi, persatuan dan humanisme.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing : Dr. Ali Imron, S.Th.I., M.S.I |
Uncontrolled Keywords: | Nasionalisme, Kiai Sholeh Darat, Perlawanan terhadap Penjajah |
Subjects: | Nasionalisme |
Divisions: | Fakultas Ushuludin dan Pemikiran Islam > Ilmu Alqur’an dan Tafsir (S1) |
Depositing User: | S.Sos Sofwan Sofwan |
Date Deposited: | 05 Jul 2022 13:20 |
Last Modified: | 05 Jul 2022 13:20 |
URI: | http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/51623 |
Share this knowledge with your friends :
Actions (login required)
View Item |