PENERAPAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING BERBASIS SOAL HIGH ORDER THINKING SKILL (HOTS) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPA PESERTA DIDIK KELAS IV SD NEGERI DEMANGAN

Zulfi Idayanti, NIM.: 18104080002 (2022) PENERAPAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING BERBASIS SOAL HIGH ORDER THINKING SKILL (HOTS) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPA PESERTA DIDIK KELAS IV SD NEGERI DEMANGAN. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (PENERAPAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING BERBASIS SOAL HIGH ORDER THINKING SKILL (HOTS) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPA PESERTA DIDIK KELAS IV SD NEGERI DEMANGANPENERAPAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING BERBASIS SOAL HIGH ORDER THINKING SKILL (HOTS) UNTUK)
18104080002_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview
[img] Text (PENERAPAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING BERBASIS SOAL HIGH ORDER THINKING SKILL (HOTS) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPA PESERTA DIDIK KELAS IV SD NEGERI DEMANGAN)
18104080002_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (5MB) | Request a copy

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu: untuk mengetahui apakah Penerapan Model Problem Based Learning Berbasis Soal High Order Thinking Skill (HOTS) Dapat Meningkatkan Hasil Belajar IPA Peserta Didik Kelas IV SD Negeri Demangan. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan menggunakan model Kemmis dan Taggart dengan subjek penelitian yaitu peserta didik kelas IV SD Negeri Demangan berjumlah 25 peserta didik dan 1 guru kelas. Penelitian ini dilaksanakan dalam 2 siklus yang terdiri dari perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Instrument penelitian terdiri dari lembar observasi, perangkat pembelajaran (RPP), lembar kerja peserta didik (LKPD), kisi-kisi soal post test dan lembar soal post test. Metode pengumpulan data terdiri dari test disetiap akhir siklus dan non test yang terdiri dari observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknis analisis data berupa analisis data kualitatif dengan desain deskriptif analitik tentang bagaimana aktivitas belajar mengajar dan analisis kuantitatif yaitu tentang hasil belajar yang dicapai peserta didik disetiap akhir siklus. Indikator keberhasilan dalam penelitian ini adalah: (1) memperoleh nilai ≥ KKM yaitu 71, (2) mencapai ketuntasan klasikal apabila 85% dari jumlah peserta didik telah memperoleh nilai ≥ KKM yaitu 71. Hasil belajar IPA peserta didik kelas IV SD Negeri Demangan mengalami peningkatan setelah diberikan tindakan berupa model Problem Based Learning berbasis soal HOTS. Sebelum dilakukan tindakan nilai rata-rata hasil belajar peserta didik adalah 63,18. Setelah dilakukan perbaikan pada siklus 1, rata-rata nilai peserta didik mengalami peningkatan menjadi 71,7 dan pada siklus 2 mengalami peningkatan kembali menjadi 84,5. Effect size dari prasiklus ke siklus 1 yaitu 8,52 dan pada siklus 2 mengalami kenaikan 12,8. Persentase klasikal atau ketuntasan belajar peserta didik pada pra siklus sebesar 32%, pada siklus 1 mengalami peningkatan menjadi 67% dan pada siklus 2 mencapai 88%. Ketuntasan klasikal peserta didik yang mencapai 88% pada siklus 2 telah melebihi kriteria ketuntasan minimum yang ditetapkan yaitu 85%, Hal ini berarti model Problem Based Learning berbasis soal High Order Thinking Skill (HOTS) pada pembelajaran IPA dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik kelas IV SD Negeri Demangan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: Izzatin Kamala, M.Pd.
Uncontrolled Keywords: IPA, Problem Based Learning, High Order Thinking Skill, dan Hasil Belajar.
Subjects: Pendidikan > Metode Pembelajaran
Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (S1)
Depositing User: Muh Khabib, SIP.
Date Deposited: 04 Jul 2022 11:14
Last Modified: 04 Jul 2022 11:14
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/51629

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum